Sentimen
Positif (72%)
2 Mei 2025 : 22.40

Wadah Purnawirawan TNI-Polri Tegaskan Dukung Program Pemerintah Prabowo - Page 3

2 Mei 2025 : 22.40 Views 16

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

Wadah Purnawirawan TNI-Polri Tegaskan Dukung Program Pemerintah Prabowo - Page 3

Liputan6.com, Jakarta - Wadah Purnawirawan TNI-Polri menyampaikan sejumlah pernyataan sikap bersama. Mereka menegaskan dukungan penuh atas program pemerintah sesuai dengan asta cita Presiden Prabowo Subianto.

“Soliditas TNI-Polri merupakan jaminan bagi tetap tegak dan utuhnya NKRI, oleh karena itu diperlukan konsolidasi yang terus menerus,” tutur Plt Ketua Umum Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD) Mayjen (Purn) Komaruddin Simanjuntak di kawasan Jakarta Selatan, Jumat (2/5/2025).

Adapun pernyataan sikap bersama itu berasal dari gabungan purnawirawan TNI-Polri, mulai dari PEPABRI (Persatuan Purnawirawan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia), LVRI (Legiun Veteran Republik Indonesia), PPAD, PPAL (Persatuan Purnawirawan Angkatan Laut), PPAU (Perhimpunan Purnawirawan Angkatan Udara), PP Polri (Persatuan Purnawirawan Polri), dan PERIP (Persatuan Istri Purnawirawan TNI-Polri).

“Purnawirawan TNI-Polri mendukung sepenuhnya program pemerintah sesuai dengan asta cita,” kata Komaruddin.

Turut hadir saat pembacaan pernyataan tersebut antara lain Laksamana (Purn) Siwi Sukma Adji, Marsekal (Purn) Yuyu Sutisna, Jenderal (Purn) Agum Gumelar, Jenderal (Purn) Wiranto, Letjen (Purn) H.B.L Mantiri, dan Jenderal (Purn) Bambang Hendarso Danuri.

Sentimen: positif (72.7%)