Sentimen
Positif (88%)
1 Mei 2025 : 13.15
Informasi Tambahan

Event: Hari Buruh

Tokoh Terkait

Prabowo Hadiri Acara May Day, Sekjen Buruh Sedunia: Ini Sangat Bersejarah

1 Mei 2025 : 13.15 Views 18

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Prabowo Hadiri Acara May Day, Sekjen Buruh Sedunia: Ini Sangat Bersejarah

Jakarta -

Sekjen Serikat Buruh Sedunia, Shoya Yoshida, menghadiri peringatan Hari Buruh Sedunia atau May Day di Monas, Jakarta Pusat. Dia mengapresiasi kehadiran Presiden Prabowo Subianto di gelaran itu.

"Perayaan May Day tahun ini sangat bersejarah karena dihadiri oleh Kepala Negara," kata Shoya dalam sambutannya di hadapan massa buruh, Kamis (1/5/2025).

Dia berharap kehadiran Prabowo akan selaras dengan komitmen pemerintah terhadap masa depan pekerja di Indonesia.

"Kehadiran Bapak Presiden merupakan bukti nyata dari komitmen pemerintah terhadap masa depan buruh dan kesejahteraan buruh di Indonesia," ucapnya.

Shoya mengatakan peringatan hari buruh merupakan simbol perjuangan seluruh buruh di dunia. Termasuk para buru di Indonesia.

"May Day atau Hari Buruh Internasional bukan sekedar perayaan, tetapi merupakan simbol dari perjuangan dan solidaritas kaum buruh," ungkap Shoya.

"Pasca putusan Mahkamah Konstitusi sangat penting bagi kita semua kaum buruh Indonesia untuk bekerjasama dengan pemerintah dan pengusaha dalam menyusun undang-undang ketenagaankerja yang baru, yang adil, inklusif dan melindungi hak-hal dasar buruh di Indonesia," tutur Shoya.

Dia memastikan Federasi Buruh Internasional selalu mendukung perjuangan buruh di Indonesia.

"Akhir kata dari saya, perayaan Hari Buruh Internasional hari ini tidak mungkin terjadi tanpa persatuan dan solidaritas. Panjang umur perjuangan, panjang umur solidaritas. Hidup Buruh!" pungkasnya.

(ond/zap)

Hoegeng Awards 2025

Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Sentimen: positif (88.6%)