Sentimen
Negatif (94%)
10 Apr 2025 : 12.04
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Isuzu

Kab/Kota: Bojonegoro, Gresik, Surabaya

Kasus: kecelakaan

Korban Tewas Kecelakaan Bus Rajawali Indah Vs Panther di Gresik Jadi 7 Orang

10 Apr 2025 : 12.04 Views 15

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Korban Tewas Kecelakaan Bus Rajawali Indah Vs Panther di Gresik Jadi 7 Orang

Jakarta -

Kecelakaan maut antara bus Rajawali Indah rute Bojonegoro-Surabaya dan Izusu Panther warna biru bertambah. Korban tewas, yang semula empat orang dari penumpang Isuzu Panther, kini bertambah jadi tujuh orang.

"Informasi terkini, korban meninggal dunia tercatat tujuh orang," jelas Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik Ipda Andri Aswoko, dilansir detikJatim, Kamis (10/4/2025).

Sebelumnya, empat orang tewas di lokasi kejadian merupakan penumpang Isuzu Panther warna biru. Sedangkan sopir dan penumpang bus mengalami luka patah tulang. Mereka dibawa ke RSUD Ibnu Sina.

"Data awal, empat penumpang mobil meninggal dunia di TKP," ungkap Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik Ipda Andri Aswoko saat dimintai konfirmasi, Kamis (10/4/2025).

Sementara itu, beberapa lainnya mengalami luka berat, termasuk sopir dan penumpang bus, yang dikabarkan mengalami patah tulang.

(rdp/idh)

Hoegeng Awards 2025

Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Sentimen: negatif (94.1%)