Sentimen
Positif (100%)
31 Mar 2025 : 17.00
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Hewan: Ayam

5 Tradisi Lebaran Masyarakat Indonesia, Mudik hingga Ziarah Kubur

31 Mar 2025 : 17.00 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

5 Tradisi Lebaran Masyarakat Indonesia, Mudik hingga Ziarah Kubur

Jakarta -

Masyarakat Indonesia memiliki tradisi unik yang dilakukan saat menyambut Idul Fitri. Momen lebaran jadi istimewa dan berkesan dengan adanya kegiatan silaturahmi, makan ketupat bersama hingga takbiran sambil pawai obor.

Lebaran atau Idul Fitri merupakan momen istimewa bagi umat Islam di Indonesia. Selain sebagai perayaan keagamaan, Lebaran juga sarat dengan berbagai tradisi yang mencerminkan kekayaan budaya Nusantara.

Tradisi Lebaran di Indonesia

Merangkum buku Indonesia Punya Cerita: Kebudayaan dan Kebiasaan Unik di Indonesia karya Yusuf dan Toet, berikut beberapa tradisi lebaran di Indonesia:

1. Mudik (Pulang Kampung)

Mudik adalah tradisi pulang ke kampung halaman yang dilakukan oleh para perantau untuk merayakan Lebaran bersama keluarga besar. Tradisi ini mencerminkan pentingnya ikatan keluarga dan kebersamaan dalam budaya Indonesia.

2. Takbiran

Pada malam sebelum Idul Fitri, umat Muslim di Indonesia mengumandangkan takbir sebagai ungkapan syukur. Takbiran biasanya dilakukan dengan pawai obor, tabuhan bedug, dan lantunan takbir yang meriah.

Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Muslim dari Ibnu Umar RA:

Berdasarkan hadis di atas, takbir merupakan salah satu syiar Islam yang harus diingat serta dilaksanakan umat muslim sejak malam hari raya hingga berlangsungnya Idul Fitri.

3. Silaturahmi

Setelah sholat Ied, tradisi silaturahmi dan saling mengunjungi antara keluarga, tetangga, dan kerabat untuk bermaafan, dikenal sebagai Halal bi Halal. Kegiatan ini menjadi cara untuk mempererat hubungan sosial dan kekeluargaan.

وَاعْبُدُوا اللّٰهَ وَلَا تُشْرِكُوْا بِهٖ شَيْـًٔا وَّبِالْوَالِدَيْنِ اِحْسَانًا وَّبِذِى الْقُرْبٰى وَالْيَتٰمٰى وَالْمَسٰكِيْنِ وَالْجَارِ ذِى الْقُرْبٰى وَالْجَارِ الْجُنُبِ وَالصَّاحِبِ بِالْجَنْۢبِ وَابْنِ السَّبِيْلِۙ وَمَا مَلَكَتْ اَيْمَانُكُمْۗ اِنَّ اللّٰهَ لَا يُحِبُّ مَنْ كَانَ مُخْتَالًا فَخُوْرًاۙ

Artinya: "Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatu apa pun. Berbuat baiklah kepada kedua orang tua, karib kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin, tetangga dekat dan tetangga jauh, teman sejawat, ibnusabil, serta hamba sahaya yang kamu miliki. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang yang sombong lagi sangat membanggakan diri."

4. Makanan Khas Lebaran

Lebaran identik dengan hidangan khas seperti ketupat, opor ayam, rendang, dan aneka kue kering seperti nastar dan kastengel. Makanan-makanan ini disajikan saat berkumpul bersama keluarga dan tamu.

5. Ziarah Kubur

Sebelum atau sesudah hari raya, banyak keluarga melakukan ziarah ke makam keluarga untuk mendoakan mereka. Tradisi ini dikenal sebagai nyekar dan merupakan bentuk penghormatan kepada anggota keluarga yang telah meninggal.

Itulah beberapa tradisi Lebaran yang setiap tahun dirayakan di Indonesia. Momen Lebaran menjadi ajang silaturahmi dan saling memaafkan.


(dvs/inf)

Sentimen: positif (100%)