Sentimen
Positif (99%)
24 Mar 2025 : 11.48
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Duren Tiga, Pancoran

Tokoh Terkait

Rano Karno Resmikan Gedung Baru Puskesmas Pancoran, Dilengkapi Fasilitas Modern Megapolitan 24 Maret 2025

24 Mar 2025 : 11.48 Views 15

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Metropolitan

Rano Karno Resmikan Gedung Baru Puskesmas Pancoran, Dilengkapi Fasilitas Modern
                
                    
                        
                            Megapolitan
                        
                        24 Maret 2025

Rano Karno Resmikan Gedung Baru Puskesmas Pancoran, Dilengkapi Fasilitas Modern Tim Redaksi JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno meresmikan gedung baru Puskesmas Pancoran di Jalan Potlot II, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (24/3/2025). Gedung baru Puskesmas Pancoran diresmikan dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Rano Karno. “Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, gedung Puskesmas Pancoran dan program cek kesehatan gratis (CKG) secara resmi saya nyatakan dibuka dan siap melayani masyarakat,” ujar Rano yang disambut riuh tepuk tangan. Puskesmas Pancoran dibangun di atas lahan seluas 849 meter persegi dengan menggunakan anggaran dari Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja (RAPB) Pemprov DKI Jakarta. Pembangunannya dimulai pada Mei 2024 dan selesai pada Desember 2024. Gedung ini memiliki lima lantai. Rano menjelaskan, pembangunan fasilitas kesehatan merupakan salah satu upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk mewujudkan Jakarta yang sehat, maju, dan sejahtera. Dengan begitu, kata Rano, kehadiran Puskesmas Pancoran sebagai komitmen Pemprov DKI Jakarta dalam meningkatkan akses layanan kesehatan yang berkualitas. “Kesehatan adalah hak dasar bagi setiap individu. Karena itu, Puskesmas ini dirancang dengan fasilitas modern dan tenaga profesional agar dapat menjadi garda terdepan dalam pelayanan kesehatan,” kata dia. Di sisi lain, Rano menyatakan, Pemprov DKI Jakarta akan terus mendukung program kesehatan nasional guna memberikan layanan yang lebih baik bagi warga. “Menyongsong 500 tahun Jakarta, saya berharap gaya hidup sehat dapat menjadi budaya sehari-hari. Sebab, sumber daya manusia yang sehat adalah modal utama untuk membangun Jakarta sebagai Kota Global,” pungkas dia. Copyright 2008 - 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Sentimen: positif (99.9%)