Sentimen
Positif (94%)
5 Mar 2025 : 08.30
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Event: Ramadhan

Mustajab, Ini Dahsyatnya Keutamaan Berdoa Saat Sahur

5 Mar 2025 : 08.30 Views 14

JabarEkspress.com JabarEkspress.com Jenis Media: News

Mustajab, Ini Dahsyatnya Keutamaan Berdoa Saat Sahur

JABAR EKSPRES – Belum banyak yang tahu jika waktu sahur merupakan waktu yang sangat mustajab jika kita memanjatkan doa. Semua keinginan dan doa kita akan diijabah Allah jika berdoa di waktu yang mustajab.

Hal ini bukan isapan jempol karena ada beberapa dalil dan dasar hukum yang menjelaskannya secara gamblang.

Karena sangat sayang sekali jika kita hanya menggunakan waktu sahur cuma untuk makan.

Dilansir dari tulisan ustad Muhammad Abduh Tuasikal di website Pesantren Darush Sholihin, diketahui bahwa ada dalam hadits muttafaqun ‘alaih, dari Anas bin Malik, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

تَسَحَّرُوا فَإِنَّ فِى السَّحُورِ بَرَكَةً

“Makan sahurlah kalian karena dalam makan sahur terdapat keberkahan.” (HR. Bukhari no. 1923 dan Muslim no. 1095).

baca juga : Kenali 6 Waktu Mustajab Berdoa, Salah Satunya Bulan Ramadhan

Imam Nawawi berkata bahwa bentuk keberkahan makan sahur di antaranya adalah karena waktu itu orang bangun, ada dzikir dan do’a pada waktu mulia tersebut. Saat itu adalah waktu diturunkannya rahmat serta diterimanya doa dan istighfar. (Syarh Shahih Muslim, 9: 182)

Dalam hadits ini kita akan melihat keberkahan waktu sahur tersebut. Dari Abu Hurairah, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

يَنْزِلُ رَبُّنَا تَبَارَكَ وَتَعَالَى كُلَّ لَيْلَةٍ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا حِينَ يَبْقَى ثُلُثُ اللَّيْلِ الآخِرُ يَقُولُ مَنْ يَدْعُونِى فَأَسْتَجِيبَ لَهُ مَنْ يَسْأَلُنِى فَأُعْطِيَهُ مَنْ يَسْتَغْفِرُنِى فَأَغْفِرَ لَهُ

“Rabb kita tabaroka wa ta’ala turun ke langit dunia ketika tersisa sepertiga malam terakhir. Lantas Dia berfirman, “Siapa saja yang berdo’a kepada-Ku, maka akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku, maka akan Aku beri. Siapa yang meminta ampunan kepada-Ku, maka akan Aku ampuni.” (HR. Bukhari no. 1145 dan Muslim no. 758). Imam Nawawi berkata, “Pada waktu itu adalah waktu tersebarnya rahmat, banyak permintaan yang diberi dan dikabulkan, dan juga nikmat semakin sempurna kala itu.” (Idem, 6: 36).

Ibnu Hajar juga menjelaskan hadits di atas dengan berkata, “Doa dan istighfar di waktu sahur adalah diijabahi (dikabulkan).” (Fathul Bari, 3: 32).

baca juga : Niat dan Doa Puasa Hari ke 5 Ramadhan 2023, Semoga Hari ini Selalu Diberikan Kecukupan

Hal di atas dikuatkan dengan firman Allah Ta’ala,

وَالْمُسْتَغْفِرِينَ بِالْأَسْحَارِ

“Dan orang-orang yang meminta ampun di waktu sahur.” (QS. Ali Imran: 17).

Sentimen: positif (94.1%)