Sentimen
Positif (100%)
17 Feb 2025 : 10.19
Informasi Tambahan

BUMN: Bank Mandiri

Tokoh Terkait

Lippo Mall Nusantara Hadirkan Destinasi Gaya Hidup Inovatif dan Nyaman

17 Feb 2025 : 10.19 Views 20

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi

Lippo Mall Nusantara Hadirkan Destinasi Gaya Hidup Inovatif dan Nyaman

Jakarta, Beritasatu.com - Lippo Mall Nusantara resmi dibuka bertahap sejak Jumat (14/2/2025) dan ditandai dengan pembukaan Livin’ Alun Alun Nusantara, sebuah food court terbesar yang menawarkan lebih dari 200 menu khas dari berbagai daerah di Indonesia.

Food court ini berkolaborasi dengan lebih dari 200 UMKM lokal dan didukung oleh Bank Mandiri. Livin’ Alun Alun Nusantara dirancang untuk memberikan pengalaman kuliner dan berbelanja yang modern, berlokasi di lantai Lower Ground (LG) dengan luas 962 m² dan kapasitas lebih dari 1.000 kursi.

Area ini menghadirkan suasana khas Nusantara yang nyaman, dilengkapi dengan sistem pembayaran digital yang praktis serta berbagai keuntungan eksklusif bagi pengunjung.

Beragam hidangan khas dari berbagai wilayah Indonesia, seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera, Sulawesi, dan lainnya tersedia di sini. Selain makanan Nusantara, pengunjung juga bisa menikmati berbagai hidangan Chinese food yang telah menjadi bagian dari kekayaan kuliner Indonesia.

Keunikan Livin’ Alun Alun Nusantara juga terlihat dari desain interiornya yang menghadirkan nuansa budaya Indonesia. Setiap booth dihiasi ornamen khas daerah yang mencerminkan menu yang ditawarkan, seperti sentuhan budaya Betawi untuk makanan khas Jakarta, serta nuansa Pecinan untuk kuliner Peranakan.

Elemen dekoratif seperti air mancur, pepohonan, dan Museum Perjuangan Indonesia, satu-satunya museum di dalam pusat perbelanjaan yang menampilkan biografi para pahlawan nasional dan menambah daya tarik tempat ini.

President Director PT Lippo Malls Indonesia Marlo Budiman menyampaikan, pembukaan ini menandai langkah awal dalam menghadirkan destinasi gaya hidup yang inovatif dan nyaman bagi masyarakat.

"“Livin’ Alun Alun Nusantara menjadi bagian dari upaya kami dalam memberikan pengalaman kuliner yang lebih modern dan praktis. Kami juga berharap kehadiran food court ini dapat mendukung kampanye Wonderful Indonesia dengan menjadikan kuliner sebagai daya tarik utama,” ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (17/2/2025).

Selain itu, Livin’ Alun Alun Nusantara di Lippo Mall Nusantara juga berkontribusi dalam mendukung program pemerintah, yakni UMKM Naik Kelas dengan menjadikan UMKM sebagai mitra strategis dalam pengembangannya.

“Harapan kami, Livin’ Alun Alun Nusantara dapat membantu UMKM meningkatkan skala bisnis mereka, dari usaha menengah menjadi lebih tangguh dan berdaya saing,” tambah Marlo.

Sementara, Regional CEO Region V Bank Mandiri Lourentius Aris Budiyanto menambahkan, kolaborasi ini membuka banyak peluang dan memberikan nilai tambah bagi pusat perbelanjaan, tenant, serta pengunjung.

“Melalui kerja sama ini, kami ingin memberikan layanan finansial terbaik serta mendukung pertumbuhan bisnis Lippo Mall dan Lippo Group dalam mencapai visi mereka,” ujarnya.

Dengan hadirnya Livin’ Alun Alun Nusantara, masyarakat kini memiliki destinasi kuliner baru yang tidak hanya menyajikan kelezatan khas Nusantara, tetapi juga berkontribusi dalam melestarikan budaya serta mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.

Sebagai mitra utama pusat perbelanjaan ini, Bank Mandiri menyediakan layanan transaksi digital yang seamless, mencakup pembayaran cashless hingga promo eksklusif bagi pengguna layanan Bank Mandiri.

Selain menjadi pusat kuliner, Livin’ Alun Alun Nusantara di Lippo Mall Nusantara juga menjadi wadah bagi lebih dari 200 UMKM di sektor makanan dan minuman. Hal ini merupakan bentuk komitmen Lippo Malls Indonesia dan Bank Mandiri dalam mendukung pertumbuhan UMKM sebagai mitra strategis.

Sentimen: positif (100%)