Sentimen
Undefined (0%)
16 Jan 2025 : 05.44
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Solo, Yogyakarta

Tokoh Terkait

2024, Hampir 9 Juta Penumpang Gunakan Layanan KAI Commuter Wilayah 6 Yogyakarta

16 Jan 2025 : 05.44 Views 43

Espos.id Espos.id Jenis Media: Bisnis

2024, Hampir 9 Juta Penumpang Gunakan Layanan KAI Commuter Wilayah 6 Yogyakarta

Esposin, SOLO — Sepanjang 2024, KAI Commuter Wilayah 6 Yogyakarta telah melayani lebih dari 8 juta orang. Jumlah tersebut mencakup pengguna Commuter Line Yogya-Palur dan Commuter Line Prameks.

VP Corporate Secretary KAI Commuter, Joni Marinus, menyampaikan dengan dengan layanan yang terus ditingkatkan, jumlah pengguna Commuter Line di wilayah tersebut sepanjang tahun 2024 mencapai 8.928.482 orang. Angka tersebut terdiri dari 7.966.701 pengguna Commuter Line Yogya-Palur dan 961.482 pengguna Commuter Line Prameks.

“Pencapaian tersebut lebih besar 21,72% dari total volume pengguna pada tahun 2023 yaitu sebanyak 7.335.145 orang,” jelas dia dalam rilis, Rabu (15/1/2025).

Untuk rata-rata pengguna Commuter Line di Wilayah 6 Yogyakarta pada hari kerja di tahun 2024 mencapai 22.052 orang. Sedangkan rata-rata jumlah pengguna Commuter Line pada hari libur dan akhir pekan mencapai 28.854 orang setiap harinya.

Pada tahun 2024, sambungnya, Commuter Line Wilayah 6 Yogyakarta juga mencatatkan rekor pengguna tertinggi pada masa Angkutan Lebaran 2024 yakni pada 13 April 2024 dengan melayani 47.697 orang. Terkait capaian itu, KAI Commuter mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat yang telah memilih Commuter Line sebagai alat transportasi.

"Ini adalah sebuah kepercayaan dari warga sepanjang wilayah Yogyakarta hingga Solo bahkan Kutoarjo," kata Joni.

Lebih lanjut dia menjelaskan pada tahun 2024, KAI Commuter Wilayah 6 Yogyakarta mengoperasikan sebanyak 24 perjalanan untuk Commuter Line Yogya-Palur setiap hari untuk hari-hari biasa. Kemudian sebanyak 30 perjalanan pada hari libur dan akhir pekan. Untuk Commuter Line Prameks total ada 8 perjalanan setiap harinya.

Dia menyebutkan KAI Commuter Wilayah 6 Yogyakarta akan terus berkomitmen melakukan perbaikan dan peningkatan di berbagai aspek operasional. Termasuk peningkatan sistem pemeliharaan sarana KRL guna memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. Saat ini dengan peningkatan sistem pemeliharaan yang telah dilakukan, tercatat adanya penurunan sekitar 61% pada kendala operasional perjalanan jika dibandingkan tahun 2023 lalu.

Dikatakan, saat ini penambahan fasilitas layanan pengguna telah dilakukan mulai dari penambahan fasilitas water station, perpanjangan peron dan penambahan kursi tunggu pengguna, pembangunan fasilitas musala, toilet dan pos kesehatan untuk kenyamanan penggunanya.

Dengan peningkatan operasional dan penambahan fasilitas layanan tersebut, KAI Commuter Wilayah 6 Yogyakarta menargetkan pada tahun 2025 dapat melayani pengguna dengan jumlah yang lebih banyak. Pada tahun ini pengguna Commuter Line Yogya-Palur ditargetkan mencapai 8,5 juta orang dan 1,2 juta pengguna untuk Commuter Line Prameks.

"Dengan capaian luar biasa sepanjang 2024 kemarin, KAI Commuter Wilayah 6 Yogyakarta berkomitmen untuk selalu melayani dengan baik dan terus berinovasi di tahun 2025 untuk menjadi transportasi yang aman, nyaman, dan efisien bagi seluruh pengguna,” kata Joni. 

Sentimen: neutral (0%)