Sentimen
Undefined (0%)
14 Jan 2025 : 18.12
Informasi Tambahan

Hewan: Ayam, Babi, Domba, Kambing, Monyet, Ular

Kab/Kota: Solo, Tiongkok

Tokoh Terkait

Warna Keberuntungan 12 Shio di Tahun Ular Kayu 2025

14 Jan 2025 : 18.12 Views 55

Espos.id Espos.id Jenis Media: Lifestyle

Warna Keberuntungan 12 Shio di Tahun Ular Kayu 2025

Esposin, Solo -- Dalam astrologi Tiongkok, setiap shio memiliki warna tertentu yang dipercaya dapat membawa pengaruh pada keberuntungan pemiliknya. Warna-warna tersebut diyakini dapat meningkatkan energi positif, mendatangkan keberuntungan, serta menghalau hal-hal buruk.

Dikutip dari Timesofindia, Selasa (14/1/2025), berikut ini adalah warna-warna yang dipercaya membawa keberuntungan bagi masing-masing shio di Tahun Baru Imlek Ular Kayu 2025.

Shio Tikus (1984, 1996, 2008, 2020): Warna biru, emas, dan hijau dipercaya dapat meningkatkan kecerdasan serta menguatkan keterampilan alami yang dimiliki oleh Tikus.

Shio Kerbau (1985, 1997, 2009, 2021): Warna hijau, putih, dan kuning diyakini membawa keberuntungan bagi Kerbau dengan mendorongnya untuk mencapai pertumbuhan yang selaras dan harmonis.

Shio Macan (1986, 1998, 2010, 2022): Warna biru, abu-abu, dan jingga diyakini dapat memperkuat keberanian serta meningkatkan antusiasme Macan.

Shio Kelinci (1987, 1999, 2011, 2023): Warna merah, pink, ungu, dan biru dianggap selaras dengan kepribadian Kelinci, sehingga dapat membantu mengasah kreativitas mereka.

Shio Naga (1988, 2000, 2012, 2024): Warna emas, perak, dan abu-abu diyakini mampu memperkuat aura serta karakteristik Naga yang penuh wibawa.

Shio Ular (1989, 2001, 2013, 2025): Warna hitam, merah, dan kuning diyakini membawa keberuntungan bagi Ular dengan meningkatkan wawasan serta pesona mereka.

Shio Kuda (1978, 1990, 2002, 2014): Warna kuning, hijau, dan merah diyakini mampu meningkatkan energi serta aura positif dari Kuda.

Shio Kambing/Domba (1979, 1991, 2003, 2015): Warna hijau, merah, dan ungu diperkirakan dapat membawa kedamaian serta kemakmuran dalam hidup Domba.

Shio Monyet (1980, 1992, 2004, 2016): Warna putih, biru, dan emas diyakini dapat mengasah kecerdasan serta meningkatkan kemampuan beradaptasi shio Monyet.

Shio Ayam (1981, 1993, 2005, 2017): Warna emas, cokelat, dan kuning diramal akan membawa Ayam menuju kesuksesan serta mendapatkan pengakuan publik.

Shio Babi (1983, 1995, 2007, 2019): Warna kuning, abu-abu, cokelat, dan emas diperkirakan dapat meningkatkan pandangan positif serta kemurahan hati shio Babi. (Fikri Nurhidayat/Espos.id)

Sentimen: neutral (0%)