Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Solo
Erick Thohir Tanggapi Komentar Shin Tae-yong: Semoga Tidak Ada Hidden Agenda
Espos.id
Jenis Media: Sport

Esposin, SOLO -- Ketua Umum PSSI Erick Thohir berkomentar singkat atas pernyataan Shin Tae-yong di unggahan Instagram mantan asistennya, Nova Arianto.
Pada Kamis (9/1/2025, Shin Tae-yong mengomentari unggahan Nova Arianto yang berterima kasih telah dipercaya menjadi asisten selama lebih dari empat tahun.
"Terima kasih Head coach dan Coaches semua untuk semua pembelajaran selama ini. Pastinya banyak cerita di sana ada terkadang senang, sedih dan marah tapi pastinya coaches semua akan selalu diingat dengan apa yang sudah dibuat untuk sepak bola Indonesia. Doa terbaik buat kita semua dan Coachea bisa sukses di manapun berada, selalu sehat dan jangan pernah lupa coach punya keluarga di Indonesia," tulis Nova Arianto.
"Terima kasih Nova dan maaf aku tidak bisa sampai akhir. Jaga pemain lokal kami dan pergi ke Piala Dunia. Sampai Jumpa lagi terima kasih banyak untuk kali ini," tulis Shin Tae Yong dengan bahasa Korea.
Saat ditanya wartawan senior Rossi dalam tayangan di KompasTV, Erick Thohir memberikan tanggapan atas komentar Shin Tae-yong ini.
Secara prinsip Erick Thohir setuju dengan pesan Shin Tae-yong agar Nova Arianto menjaga pemain lokal Indonesia.
Namun ia berharap tidak ada agenda lain dari pernyataan Shin Tae-yong tersebut.
"Saya tentu setuju, semoga tidak ada hidden agenda," jawab Erick Thohir singkat.
Menurut Erick, pihaknya mensinyalir ada pihak-pihak yang ingin menghancurkan Timnas Indonesia.
Oleh karenanya, ia mengimbau publik sepak bola Indonesia kembali bersatu dan mendukung PSSI demi mimpi Timnas berlaga di Piala Dunia.
"Jangan mau dibentur-benturkan antara pemain lokal dan pemain keturunan. Kita semua sama, pemain Timnas Indonesia," tandas Erick Thohir.
Setelah diberhentikan sebagai pelatih Timnas Indonesia, akun Instagram Shin Tae Yong belum ada postingan ucapan perpisahan.
Namun postingan terakhir sebelum kabar pemecatan ini mencuat, sudah ada lebih dari 243.000 komentar dari para penggemar yang mengucapkan rasa terima kasih atas jasa yang telah diberikan pelatih asal Korsel itu.
Banyak juga penggemar sepakbola Tanah Air yang memberikan ucapan terima kasih untuk Shin Tae-yong melalui berbagai platform media sosial lain.
Komentar menohok dari anak Shin Tae-yong, Shin Jae Won, juga menjadi perhatian khalayak.
"Mari kita lihat bagaimana kalian melangkah lebih jauh tanpa dia [Shin Tae-yong]. Dia telah memberikan segalanya untuk menempatkan Indonesia pada tahap ini. Banyak yang ingin aku katakan bagaimana PSSI memperlakukan ayahku selama 5 tahun ini. Tapi, aku akan tetap diam," tulis Shin Jae Won pada postingan Instagram PSSI.
Putra STY mengungkapkan bentuk rasa kecewa terhadap keputusan yang dibuat oleh PSSI.
Timnas Indonesia kini resmi mendapatkan pelatih baru, Patrick Kluivert.
Direkrutnya Patrick Kluivert mengundang banyak kontroversi di kalangan penggemar.
Mereka membandingkan prestasi yang dimilikinya dengan Shin Tae Yong.
Masalah masa lalu Kluivert yang menjadi duta judi internasional juga diungkit kembali. Pada bagian lain, meski tenar sebagai pemain top dunia, karier Kluivert sebagai pelatih tak semoncer Shin Tae-yong.
Kluivert banyak berkutat sebagai asisten pelatih top di antaranya Louis Van Gaal.
Sentimen: neutral (0%)