Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Bank Mandiri, BNI, BRI, BSI, PT Pos Indonesia
Kab/Kota: Bogor
Kasus: PHK
Saldo Rp400 Ribu Ramai Masuk di Kartu KKS, Kapan Bansos BPNT Cair di Bank Mandiri?
Ayobogor.com
Jenis Media: Regional

AYOBOGOR.COM – Simak informasi terkait saldo bansos senilai Rp400 Ribu yang ramai cair di kartu KKS 2 bank penyalur.
Bantuan sosial BPNT dengan nominal Rp400 Ribu kembali disalrukan melalui kartu KKS.
Pencairan kali ini didominasi oleh dua bank penyalur, yakni Bank BRI dan juga Bank BNI.
Sama seperti tahap sebelumnya, pencairan bantuan sosial masih bersifat bertahap dan tidak KPM bisa mendapatkan bantuan di saat yang bersamaan.
Dilansir Ayobogor.com dari kanal YouTube Diary Bansos, saat ini bantuan BPNT sudah mulai disalurkan oleh bank penyalur.
Baca Juga: 20 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Myanmar di Bogor Malam Ini, Gratis Tanpa HTM!
Seperti Bank BSI yang sudah mulai menyalurkan saldo bantuan sosial di kartu KKS bagi KPM yang berdomisili di wilayah Aceh.
Namun, terpantau pada hari ini untuk Bank Mandiri masih belum ada progres pencairan yang signifikan.
Walaupun bank penyalur sudah mulai melakukan transfering dana bansos BPNT ke kartu KKS, para KPM dianjurkan untuk menggunakan layanan dari masing-masing bank.
Layanan yang dimaksud adalah mobile banking (m-banking) untuk mengecek saldo di kartu KKS tanpa perlu datang ke mesin ATM atau agen bank terdekat.
Karena hanya dengan menggunakan layanan tersebut, para KPM hanya perlu mengecek saldo melalui ponsel masing-masing.
Baca Juga: Gratis! Info 5 Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Myanmar di Piala AFF 2024 Malam Ini di Jakarta
Tentunya hal ini juga berlaku bagi keluarga penerima manfaat peralihan dari PT Pos Indonesia.
Karena terpantau sebagian KPM peralihan dari PT Pos Indonesia sudah ada yang melaporkan saldo bansos PKH dan BPNT yang masuk di kartu KKS baru mereka.
Meski begitu, penerima manfaat perlihat dari PT Pos Indonesia juga diharapkan untuk menggunakan layanan mobile banking, mengingat proses pencairan masih dilakukan secara bertahap.
Sementara itu, bagi penerima manfaat yang belum mendapatkan kartu KKS kemungkinan besar akan tetap disalurkan melalui PT Pos Indonesia.
Mengingat waktu yang sudah mendekati akhir tahun yang membuat Kemensos harus bergerak cepat guna merampungkan penyaluran bantuan sosial.
Baca Juga: Kenaikan UMP 2025 Bisa Picu Gelombang PHK, Ini Penyebabnya!
Demikianlah informasi terkait saldo bansos senilai Rp400 Ribu yang ramai cair di kartu KKS 2 bank penyalur.***
Sentimen: positif (100%)