Sentimen
Tokoh Terkait

Arifin
Pedagang Kopi Starling Mengamuk, Tusuk Satpol PP di Bundaran HI
iNews.id
Jenis Media: Metropolitan

JAKARTA, iNews.id - Seorang anggota Satpol PP ditusuk dengan gunting oleh pedagang kopi keliling atau starling di sekitar Bundaran HI, Jakarta Pusat, Kamis (23/2/2023) pukul 11.30 WIB. Penusukan terjadi saat petugas Satpol PP bersitegang dengan pedagang starling yang hendak ditertibkan.
Kepala Satpol PP DKI, Arifin mengatakan awalnya anggotanya mengingatkan seorang pedagang starling untuk tidak melawan arah di kawasan Bundaran HI.
"Tadi sekitar jam 11.30 WIB kami dapat informasi ada anggota kami yang pada saat bertugas menghalau pedagang sepeda kopi keliling, yang melawan arus jalan dari arah Patung Kuda Monas, menuju ke arah Bundaran HI tapi jalurnya melawan arus," ujar Arifin saat dikonfirmasi.
Anggota Satpol PP yang menegur itu justru mendapat perlakuan kasar. Pedagang starling langsung menodongkan benda tajam ke petugas.
Editor : Reza Fajri
Follow Berita iNews di Google News
Bagikan Artikel:
Sentimen: negatif (80%)