Sentimen
Negatif (79%)
23 Nov 2022 : 18.19
Informasi Tambahan

Grup Musik: Kahitna

Kab/Kota: Cianjur

Partai Terkait

Hedi Yunus Beri Dukungan Siapapun yang Bantu Korban Gempa Cianjur, Berharap Situasi Segera Kondusif

23 Nov 2022 : 18.19 Views 27

Tribunnews.com Tribunnews.com Jenis Media: Metropolitan

Hedi Yunus Beri Dukungan Siapapun yang Bantu Korban Gempa Cianjur, Berharap Situasi Segera Kondusif

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Penyanyi Hedi Yunus baru selesai mandi dan salat saat gempa berkekuatan 5,6 SR mengguncang Cianjur, Jawa Barat, Selasa (22/11/2022) siang.

Hedi Yunus berada di Jakarta saat terjadi gempa yang menewaskan ratusan orang tersebut.

Saat itu Hedi Yunus baru saja mengaku tidak ikut merasakan getaran gempa yang berpusat di Cianjur.

Penyanyi Hedi Yunus saat mengenalkan single Cinta Tak Berbatas ciptaan Ria Prawiro di Plaza Aminta, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (26/8/2022).
Penyanyi Hedi Yunus saat mengenalkan single Cinta Tak Berbatas ciptaan Ria Prawiro di Plaza Aminta, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (26/8/2022). (Warta Kota/Arie Puji)

"Saya tidak merasakan gempa karena baru selesai mandi dan salat," kata Hedi Yunus di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (23/11/2022).

Sesaat kemudian Hedi Yunus baru terkejut saat melihat pemberitaan tentang gempa di Cianjur.

Hedi Yunus tidak menyangka jumlah korban gempa begitu banyak.

Baca juga: Hedi Yunus Nyanyikan Cinta Tak Berbatas Ciptaan Ria Prawiro, Mengapa Merasa Seperti Naik Kelas?

Baca juga: Hedi Yunus Nyanyikan Denganmu Cinta, Tandai 35 Tahun Berkarya Sekaligus Kado Ulang-Tahunnya ke-53

"Saya ikut berduka melihat banyak korban gempa, mulai anak-anak sampai orang tua," ucap Hedi Yunus.

Vokalis Band Kahitna yang sekarang berusia 54 tahun itu berharap bisa turun tangan membantu korban gempa dengan mengumpulkan donasi.

"Sekarang ini saya hanya support siapapun yang bergerak mengumpulkan dana untuk disalurkan kepada yang membutuhkan di Cianjur," kata Hedi Yunus.

Penyanyi Hedi Yunus di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (23/11/2022).
Penyanyi Hedi Yunus di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (23/11/2022). (Warta Kota/Arie Puji)

"Buat yang sakit dan luka atau dirawat, saya berharap segera diberikan kesembuhan," lanjutnya.

Hedi Yunus juga berharap kondisi sarana dan prasarana yang rusak akibat gempa di Cianjur bisa segera teratasi.

Sentimen: negatif (79%)