Sentimen
Positif (78%)
3 Nov 2022 : 00.45
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Real Madrid, Los Blancos, RB Leipzig

Event: Liga Champions

Sudah Mulai, Dapatkan Link Live Streaming Real Madrid vs Celtic di Vidio

3 Nov 2022 : 00.45 Views 19

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Bola

Sudah Mulai, Dapatkan Link Live Streaming Real Madrid vs Celtic di Vidio

Liputan6.com, Jakarta Real Madrid akan berhadapan dengan Celtic pada laga terakhir penyisihan grup F Liga Champions 2022/2023. Duel berlangsung di Santiago Bernabeu, Madrid, Kamis (3/11/2022), kick off 00.45 WIB.

Real Madrid sudah memastikan tempat di babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Namun pertandingan melawan Celtic tetap sayang untuk dilewatkan begitu saja. Pertandingan ini juga akan ditayangkan langsung oleh SCTV dan bisa disaksikan melalui live streaming di Vidio.

Real Madrid saat ini masih memimpin klasemen Grup F dengan 10 poin dari 5 pertandingan. Sementara posisi kedua ditempati oleh RB Leipzig yang hanya terpaut satu poin dari skuad Los Blancos. Adapun Celtic berada di dasar klasemen dengan 2 poin. Tim asal Skotlandia ini sudah dipastikan masuk kotak.

Madrid bakal keluar sebagai juara grup bila sukses mengalahkan Celtic dini hari nanti. Sebaliknya, kekalahan bakal mengantar Madrid ke urutan kedua seandainya RB Leizig menang di laga terakhirnya.

Dalam situasi ini, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti harus jeli dalam meramu komposisi pemainnya. Apalagi di laga selanjutnya, Los Blancos sudah dinanti perjalanan berat ke markas Rayo Vallecano. Bagi Los Blancos, duel ini perlu dimenangkan setelah sebelumnya ditahan imbang Girona dengan skor 1-1.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti sepertinya bakal merotasi sejumlah pemainnya. Eden Hazard dan Marco Asensio yang sebelumnya jarang diturunkan kemungkinan bakal tampil sebagai starter melawan Celtic. Ancelotti juga tidak akan memaksakan Karim Benzema yang mengalami cedera ringan.

Pemain asal Prancis itu sudah diparkir saat Real Madrid bertemu Girona akhir pekan lalu. Dalam sepekan terakhir, Benzema juga masih menjalani latihan dengan porsi yang berbeda dari rekan-rekannya.

Berita video Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengungkapkan timnya akan bertahan menghadapi Celtic di Grup F Liga Champions 2022/2023.

Sentimen: positif (78%)