Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Surabaya, Bogor, Manado
Kasus: stunting
TMMD ke-120, TNI Bangun Jalan 3 Km di Pelosok Sukamakmur Bogor
iNews.id
Jenis Media: Nasional

BOGOR, iNews.id - Aparat TNI-Polri bersama warga akan membangun jalan penghubung desa sepanjang 4 kilometer di wilayah Sukamakmur, Kabupaten Bogor. Hal ini untuk meningkatkan perekononian warga dalam rangka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-120 yang digelar Komando Distrik Militer (Kodim) 0621/Kabupaten Bogor.
"Diharapkan ke depan apa yang kita bangun bisa memberikan manfaat, dan memudahkan aksesibilitas masyarakat baik dalam kegiatan ekonomi, pemindahan logistik dan lainnya," kata Danrem 061/Suryakancana, Brigjen TNI Faisol Izzudin dalam keterangannya, Rabu (8/5/2024).
Baca Juga
TNI AL Diperkuat 2 Kapal Perang Baru Tipe PC, Akan Ditempatkan di Surabaya dan Manado
Adapun pembangunan jalan tersebut dimulai dari titik nol di Kampung Cibitung, Desa Wargajaya yang akan menghubungkan dengan Kampung Leuweung Datar, Desa Sinarjaya. Jalan yang akan dibangun sepanjang 3 kilometer atau 3.198 meter dengan lebar 4 meter beserta jembatan 4 unit, pasangan gorong-gorong di 3 titik, pembuatan parit kanan kiri dengan panjang 1.398 meter dan lebar 0,5 meter.
Sasaran tambahan yang dibangun yaitu perbaikan rumah tidak layak huni sebanyak 2 unit, musola 2 unit dan sumur bor 3 unit. Juga terdapat 150 paket pencegahan stunting serta penanaman 5.000 pohon.
Baca Juga
Latihan Menembak bersama Danwing 1 Kopasgat TNI AU
"Adanya TMMD ini kepada anggota, bisa bekerja mengerjakan jalan TMMD dengan baik dan dapat juga berbaur dan sinergi dengan masyarakat. Sehingga TNI menjadi manunggal dengan rakyat," harap Faisol.
Editor : Faieq Hidayat
Sentimen: positif (57.1%)