Sentimen
Positif (100%)
31 Okt 2023 : 19.45
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

HeHa Waterfall, Destinasi Wisata Alam Baru di Bogor dengan Air Terjun Buatan Terbesar di Indonesia

31 Okt 2023 : 19.45 Views 3

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

HeHa Waterfall, Destinasi Wisata Alam Baru di Bogor dengan Air Terjun Buatan Terbesar di Indonesia

AYOBOGOR.COM -- Berikut HeHa Waterfall, destinasi wisata terbaru di Bogor, dilengkapi air terjun buatan.

HeHa Waterfall Bogor hadir dengan konsep modern yang disajikan pemandangan alam terbuka.

HeHa Waterfall Bogor adalah destinasi air terjun buatan terbesar di Indonesia, dan telah diakui oleh Museum Rekor Indonesia (MURI).

Baca Juga: Resep Masakan Khas Sunda, Sayur Asem yang Jadi Makanan Favorit Keluarga

Telah diresmikan pada tanggal 19 Oktober 2023, tempat wisata ini tergolong sangat baru sehingga kamu bisa mengunjunginya dan menjadi yang utama.

Tempat ini cocok bagi kamu yang ingin pergi berlibur bersama keluarga, terutama untuk berlibur di awal tahun mendatang.

Jadi, jangan sampai kamu ketinggalan untuk berkunjung ke wisata alam terbaru ini ya.

Artikel ini aman menyajikan informasi mengenai harga tiket masuk dan jam operasional HeHa Waterfall Bogor.

Baca Juga: Wisata Air Terjun Buatan Terbesar di Bogor yang Pertama di Indonesia, Hadirkan Fasilitas Kelas Atas

Untuk memudahkan kamu, berkunjung diwaktu yang tepat, jadi simak terus ya.

HeHa Waterfall, salah satu destinasi wisata menarik, karena sekitarnya memberikan suasana yang asri dan sejuk.

Dengan dikelilingi oleh hutan pinus, membuat destinasi ini semakin menarik, dan sangat cocok untuk kamu yang ingin menghilangkan penat.

Selain menikmati pemandangan alam, tempat wisata ini menyediakan beberapa fasilitas seperti restoran, penginapan, ruang bermain anak-anak, dan sebagainya.

Baca Juga: HeHa Waterfall, Calon Tempat Wisata Viral Bogor Akhir 2023, Punya Resto 4 Lantai dan Tempat Glamping

Air terjun dengan lebar hingga 90 meter dan ketinggian 40 meter, menjadikannya HeHa Waterfall sebagai salah satu tempat wisata yang unik.

Alamat HeHa Waterfall yaitu di Jalan Kapten Harun Kabir, Cibeureum, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kamu bisa mengunjungi tempat wisata ini pada hari Senin sampai Minggu mulai pukul 08.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Untuk tiket masuk, kamu hanya perlu membayar Rp20 ribu pada hari biasa, sedangkan untuk hari libur dan nasional kamu dikenakan biaya Rp25 ribu.

Baca Juga: Tes Kepribadian, Mana Ukuran Jari Kelingking yang Persis dengan Tanganmu? Ungkap Kesehatan dan Karakter Bawaan

HeHa selalu berkomitmen untuk mendukung UMKM lokal, serta mempekerjakan tenaga kerja setempat pada setiap pengembangan destinasi wisata.

Itulah destinasi wisata terbaru di Bogor yang bisa kamu coba kunjungi bersama keluarga untuk menikmati air terjun buatan terbesar di Indonesia.

Dengan menikmati pemandangan alam di HeHa Waterfall Bogor, setidaknya bisa menghilangkan rasa penat.

Sentimen: positif (100%)