Sentimen
Informasi Tambahan
Agama: Islam
Kab/Kota: Magetan, Pacitan, Madiun, Ponorogo, Ngawi
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Cak Imin Optimistis Pergerakan Kiai Bantu Peroleh 60 Persen Suara di Jatim
Kompas.com
Jenis Media: Nasional
/data/photo/2023/10/14/652a76cd94b1c.jpg)
MADIUN, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sekaligus bakal calon wakil presiden Koalisi Perubahan, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menghadiri Majelis Silaturahmi Ulama Rakyat (MASURA) di Madiun, Jawa Timur (Jatim), Sabtu (14/10/2023).
Pertemuan ini diisi sejumlah tokoh agama Islam atau kiai dari daerah Jatim, seperti Madiun, Ponorogo, dan Magetan. Bahkan, kiai dari level desa pun berkumpul.
"Ya jadi hari ini para kiai-kiai di level yang paling bawah level desa, Madiun, Ponorogo, Magetan, Ngawi, Pacitan berkumpul. Beliau-beliau yang selama ini mendampingi masyarakat di grass root (akar rumput), ingin mendapatkan update dari seluruh perkembangan," ujar Cak Imin di Padepokan Seni Kirun (PADSKI), Sabtu (14/10/2023).
Baca juga: Anies Kalah dari Prabowo-Ganjar di Jatim, Cak Imin: Dont Worry, Enggak Usah Risau
Cak Imin menyampaikan, setelah ini, para kiai itu akan bergerak ke jamaahnya masing-masing untuk memenangkan pasangan Anies Baswedan-Cak Imin (AMIN).
Dia menyebut, para kiai akan memaksimalkan potensi yang ada.
"Sehingga pulang dari sini seluruh kiai ini langsung bergerak pada umat masing-masing, mengerahkan seluruh potensi yang ada untuk bergerak menenangkan AMIN," kata dia.
Cak Imin lantas mengaku optimistis dengan bantuan pergerakan kiai untuk memenangkan Pilpres 2024.
Baca juga: Cak Imin: Anies Gubernur Paling Sukses, Monggo Dicek
Dia bahkan membidik AMIN bisa meraih suara minimal 60 persen di Jatim.
"Dengan pergerakan para kiai-kiai ini, insya Allah Jatim akan semakin optimis. Target 60 persen suara Jatim di tangan PKB dan AMIN insya Allah tercapai," ucap Cak Imin.
Adapun acara ini turut dihadiri oleh KH Yusuf Chudhori.
-. - "-", -. -
Sentimen: positif (64%)