Sentimen
Positif (99%)
10 Okt 2023 : 02.32

3 Jus Buah Untuk Mencegah dan Mengobati Jerawat, Bisa Jadi Skincare Alami hingga Serum Vitamin C

10 Okt 2023 : 02.32 Views 2

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

3 Jus Buah Untuk Mencegah dan Mengobati Jerawat, Bisa Jadi Skincare Alami hingga Serum Vitamin C

AYOBOGOR.COM - Berikut ini adalah rekomendasi dan tips membuat jus buah yang bisa menjadi skincare alami dan mengobati jerawat.

Saat ini memang banyak berbagai merk skincare yang dijual untuk mengobati jerawat, entah itu di marketplace maupun di toko atau klinik kecantikan.

Kehadiran produk skincare juga berperan besar dan cukup penting dalam mewujudkan kulit tubuh dan wajah yang sehat menawan termasuk mengobati jerawat.

Baca Juga: Tips Makeup Buat Pemula yang Tahan Lama dan Anti Crack, Mudah dan Simpel Kok, Begini Caranya

Produk-produk tersebut bekerja secara beragam sesuai permasalahan kulit yang didapati. Mulai dari melembabkan, memberikan nutrisi hingga melindungi lapisan kulit.

Bahan-bahan yang terkandung dalam produk skincare memiliki banyak ragamnya dan menyesuaikan terhadap permasalahan kulit yang dirasa.

Zat itulah yang diklaim dapat membantu merawat kulit kamu dan bekerja secara ampuh.

Ada banyak sekali bahan aktif yang digunakan dalam produk perawatan kulit dan wajah.

Baca Juga: Liburan ke Bangkok Thailand Modal Rp 3 Jutaan Ternyata Bisa, Ini Tips Liburan Murah ke Luar Negeri

Tapi patut untuk diperhatikan adalah sekarang maraknya produk yang abal-abal alias ilegal. Dengan kandungan yang jelas tidak sesuai secara aturan yang berlaku.

Beberapa bahan aktif yang paling umum dijumpai pada produk skincare adalah sebagai berikut.

• AHA, BHA, PHA

AHA, BHA, PHA merupakan kelompok asam yang memiliki fungsi utamanya yakni untuk mengelupas sel kulit mati.

Baca Juga: Tips Membuat Wajah Glowing Ala Idol Korea, Apa Saja Ya?

Biasanya zat ini terkandung dalam produk seperti toner, sabun cuci muka (face wash), eksfoliator, serum, hingga masker dan body lotion.

• Retinol

Retinol (retinoid) merupakan zat yang terbuat dari vitamin A. Fungsi utamanya yakni untuk menghilangkan jerawat dengan tingkat keparahan ringan hingga sedang.

• Niacinamide

Niacinamide merupakan zat yang sejenis vitamin B3. Fungsi utamanya yakni untuk membantu pembentukan keratin membuat kulit sehat dan lembut, menjaga lapisan pelindung kulit, mengurangi minyak berlebih dan lainnya.

• Centella Asiatica (Daun Pegangan)

Centella Asiatica (Daun Pegangan) banyak digunakan dalam produk perawatan wajah berkat kandungan bioaktifnya. Fungsi utamanya yakni meningkatkan produksi kolagen yang merupakan fondasi utama kulit agar tetap elastis.

• Hyaluronic Acid

Hyaluronic Acid atau hialuronat merupakan zat bening dalam jaringan kulit yang secara alamiah dibentuk oleh tubuh.
Fungsi utamanya yakni melumasi jaringan kulit sehingga kulit tetap lembab dan lentur.

• Alpha Arbutin

Alpha Arbutin yaitu versi sintetisnya dari zat yang disebut sebagai hydroquinone. Fungsi utamanya yakni mencerahkan wajah tanpa menyebabkan iritasi, mengurangi flek hitam, dan memudahkan noda gelap bekas jerawat pada kulit.

Lalu jus buah apakah yang bisa menjadikan skincare alami? Berikut bahannya dan manfaatnya.

1. Pir + Mentimun (Moisturizer Alami)

Pir dan Mentimun yang diblender jadi satu dan berupa jus ini dipercaya akan melembabkan dan melembutkan kulit, serta menghidrasi dan mencerahkan kulit.

2. Pir + Jeruk (Serum Vitamin C)

Pir dan Jeruk yang diblender jadi satu dan berupa jus ini dipercaya akan mencerahkan kulit, merangsang produksi kolagen, melindungi dari sinar UV (menjadi sunscreen alami juga).

3. Wortel + Apel (Retinol Alami Vitamin A)

Wortel dan Apel yang diblender jadi satu dan berupa jus ini dipercaya akan mencegah penuaan dini, mencegah dan mengurangi jerawat, serta mengurangi flek dan kerutan.


Nah demikian tips atau ulasan mengenai jus buah yang bisa menjadi skincare alami hingga mengobati jerawat yang bisa kamu coba di rumah.

Sentimen: positif (99.2%)