Sentimen
Positif (93%)
19 Jul 2023 : 00.37
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Kab/Kota: Bogor, Gunung

31 Km dari Stasiun Cibinong! Bukit Paniisan Tempat Terbaik Nikmati Kesejukan Bogor, Gaskeun Healing

19 Jul 2023 : 00.37 Views 3

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

31 Km dari Stasiun Cibinong! Bukit Paniisan Tempat Terbaik Nikmati Kesejukan Bogor, Gaskeun Healing

AYOBOGOR.COM-- Bagi para pecinta trekking terutama warga Bogor dan sekitarnya kini ada destinasi baru.

Berjarak hanya 31 km dari Stasiun Cibinong, destinasi ini bernama Bukit Paniisan yang menjadi tempat terbaik untuk menikmati sejuknya Kota Bogor.

Bukit Paniisan berada di kawasan gunung pancar yang ketinggiannya 846 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Grill Murah di Bogor, Bisa Pesan Mulai 25 Ribuan!

Dengan pemandangan yang indah, udara segar, dan suasana yang tenang, Bukit Paniisan adalah tempat yang sempurna untuk melarikan diri sejenak dari hiruk-pikuk kota dan menikmati kedamaian alam.

Dilansir dari berbagai sumber, Bukit Paniisan ini berada di Jalan Airpanas, Karang Tengah, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Destinasi wisata ini beroparasi setiap hari selama 24 jam setiap hari, jadi Anda bisa datang kapanpun.

Baca Juga: Ini Top 4 Wilayah dengan Penduduk Terbanyak di Jawa Barat Menurut BPS, Cek Apa Saja?

Tiket masuk ke Bukit Paniisan ini juga tergolong terjangkau, yaitu Rp10.000/ orang dengan dengan biaya parkir motor sebesar Rp5.000 dan Rp10.000 bagi kendaraan roda empat. Cukup murah bukan?

Rute menuju Bukit Paniisan ini juga tersedia berbagai macam tergantung keinginan Anda atau dari pihak tour guide yang menentukan.

Untuk sampai kesana Anda perlu jalan kaki sejauh enam km untuk pulang dan pergi.

Baca Juga: Garuda Farm Sentul Bogor: Wisata Edukasi Dekat Ibu Kota, Cek Harga Paket Keluarga dan Fasilitas

Anda dapat pergi secara pribadi atau jika Anda membutuhkan trekking guide Anda juga dapat menyewanya.

Anda bahkan dapat melewati rute yang menyajikan pemandangan enam air terjun.

Pemandangan ini dapat dinikmati saat Anda sampai di Curug Cibingbin.

Baca Juga: 3 Lowongan Kerja Bank 2023 Lulusan SMA hingga S1, Lamarnya di SINI Aja!

Perjalan Anda menuju ke Bukit Paniisa tidak akan terasa melelahkan karena sepanjang jalan mata Anda akan dimajakan dengan pemandangan alam yang hijau dan indah.

Walaupun letaknya di bukit, Anda tidak perlu khawatir soal fasilitas. Bukit Paniisan juga terdapat spot foto, warung hingga mushola.

Sentimen: positif (93.4%)