Sentimen
Positif (49%)
7 Jul 2023 : 23.45
Tokoh Terkait
Panji Gumilang

Panji Gumilang

VIDEO Gubernur Jawa Barat Kang Emil Sebut Al-Zaytun Memang Meresahkan

7 Jul 2023 : 23.45 Views 12

Tribunnews.com Tribunnews.com Jenis Media: Nasional

VIDEO Gubernur Jawa Barat Kang Emil Sebut Al-Zaytun Memang Meresahkan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polemik yang ditimbulkan Pondok Pesantren Al-Zaytun saat ini dianggap semakin meresahkan.

Karena bukan hanya ajarannya saja yang dianggap menyimpang, aset yang dimiliki pemimpinnya, yakni Panji Gumilang pun bernilai fantastis.

Kegaduhan yang ditimbulkan Al-Zaytun itu kemudian mendorong sebagian masyarakat melakukan aksi demo di depan Pondok Pesantren itu.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil pun menyebut pondok pesantren itu memang meresahkan.

Namun ia meminta masyarakat untuk tidak terpancing, karena aktivitas yang berlangsung di pondok pesantren itu telah ditindaklanjuti.

"Al-Zaytun ini memang meresahkan, dan sesuai dengan harapan masyarakat, sudah ditindaklanjuti," jelas Kang Emil, dikutip dari tayangan Kompas TV, Jumat (7/7/2023).

Sementara itu Pemimpinnya telah diperiksa Bareskrim Polri karena diduga melakukan penistaan agama.

"Jadi pimpinannya, pak Panji Gumilang nya sudah ditindaklanjuti oleh Bareskrim," kata Kang Emil.

Lalu aset bernilai fantastis milik Panji disebut kemungkinan telah dibekukan.

Selanjutnya para santri pondok pesantren itu akan diambil alih Kementerian Agama untuk diterapkan sistem pembelajaran yang benar, bukan seperti materi yang diberikan selama ini.

"Kemudian aset-asetnya kemungkinan sudah dibekukan juga karena perputarannya besar sekali. Yang berikutnya adalah ribuan santrinya akan diambil alih oleh Kementerian Agama, itu dengan pola belajar dan isi kurikulum yang kita sepakati," pungkas Kang Emil.(*)

Sentimen: positif (49.2%)