Sentimen
Positif (99%)
5 Jul 2023 : 02.08
Informasi Tambahan

Hewan: Ayam, Domba

Kab/Kota: Bogor, Gunung

Rekomendasi Tempat Wiata Romantis di Sentul Bogor, Bisa Menikmati Senja Bareng Ayang

5 Jul 2023 : 02.08 Views 3

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Rekomendasi Tempat Wiata Romantis di Sentul Bogor, Bisa Menikmati Senja Bareng Ayang

AYOBOGOR.COM - Ada sebuah tempat wisata viral di Sentul Bogor yang memiliki pemandangan senja romantis. Waktu tempuh dari Jakarta cuma 45 menit.

Buat kamu yang sedang mencari tempat wisata di Sentul Bogor, ada satu rekomendasi yang cocok dikunjungi.

Nama tempatnya adalah Kopi Koneng yang berlokasi di Km 0 Jalan Gunung Batu, Desa Bojong Koneng, Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Bogor.

Baca Juga: Tempat Healing Viral di Bogor Cuma 45 Menit dari Jakarta Cakep Banget Nongki Cantik View Pegunungan

Tempat ini menawarkan pemandangan gunung yang luar biasa indah. Karena berada di wilayah pegunungan, udara tempat ini tetap sejuk meskipun cuaca sedang panas.

Ada berbagai keguatan seru yang bisa dilakukan di Kopi Koneng. Salah satunya, berkuda berkeliling area kopi koneng sebanyak satu kali putaran.

Pengunjung yang ingin berkuda cukup merogoh kocek sebesar Rp30 ribu saja.

Pihak pengelola sudah menyediakan pemandu yang akan menjaga selama berkuda, jadi tidak perlu khawatir soal keselamatan.

Baca Juga: Ini 5 Tempat Wisata Baru Bogor: Bisa Buat Piknik dan Mejeng Foto-foto Cantik di Sosmed!

Ada juga area panahan seharga Rp30 ribu per 10 panahan. Di sini tersedia fasilitas gratis seperti playground dan kolam mata air untuk berenang.

Pengunjung juga bisa bisa memberi makan binatang di mini zoo seperti kelinci, ayam, iguana, dan domba merino Australia.

Oiya, pemandangan senja di tempat ini juga sangat romantis. Dijamin bikin betah berlama-lama di Kopi Koneng.

Meskipun ada banyak kegiatan yang ditawarkan, tidak ada biaya tiket masuk loh.

Baca Juga: Warkop Tampomas VIP, Wisata Kuliner Malam Bogor Murah Nikmat Favorit Anak Muda

Kamu hanya perlu membayar tiket untuk setiap wahana yang dipilih. Area resto nya juga nyaman dengan saung-saung dan beragam menu tradisional sundaan sampai ala cafe.

Jika kamu ingin menghabiskan lebih banyak waktu di sini, Kopi Koneng juga memiliki penginapan berupa villa dengan 3 kamar. Dilengkapi dengan kulkas, dispenser, AC, TV, dan water heater.

Villa ini dapat menampung hingga 25 orang. Jadi tunggu apalagi, yuk habiskan liburan mu dengan mengunjungi Kopi Koneng!

Tempat wisata di Sentul Bogor ini buka setiap hari. Mulai pukul 08.00 WIB sampai 21.00 WIB.

Baca Juga: Kuppic Gelato, Tempat Asyik Makan Es Krim Italia di Bogor

Harga makanan di tempat ini dibandrol mulai Rp5 ribu sampai Rp105 ribu.

Menu favorit di Kopi Koneng antara lain, ricebowl dori sambal matah, spaghetti carbonara, tomyum, es jeruk songkit, melon yakult, milo oreo shake, dll.

Semantara itu, untuk villa harganya mulai dari Rp2,5 juta per malam.

Buat kamu yang tertarik untuk wisata sambil healing di Kopi Koneng Sentul Bogor, bisa langsung meluncur ke alamat yang sudah dijelaskan dalam artikel ini.***

Sentimen: positif (99.9%)