Sentimen
Positif (61%)
3 Jul 2023 : 22.46
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Daftar Biaya UKT di UI, Termahal Sampai Rp20 Juta

3 Jul 2023 : 22.46 Views 3

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Daftar Biaya UKT di UI, Termahal Sampai Rp20 Juta

AYOBOGOR.COM -- Universitas Indonesia (UI) menjadi salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia. Berapa biaya UKT UI bagi mahasiswa program sarjana dan program pendidikan vokasi jalur seleksi nasional 2023/2024?

Perincian biaya UKT UI ini disalin dalam Surat Keputusan Rektor UI Nomor 402/SK/R/UI/2023 tentang Tarif Biaya Pendidikan Bagi Mahasiswa Program Sarjana dan Program Pendidikan Vokasi Jalur Seleksi Nasional Tahun Akademik 2023/2024.

Biaya UKT UI terbagi menjadi 11 kategori berdasarkan rumpun ilmu. Rumpun ilmu pertama adalah sains teknologi dan kesehatan yang terdiri dari delapan fakultas, yakni kedokteran, kedokteran gigi, kesehatan masyarakat, ilmu keperawatan, farmasi, matematika dan IPA, teknik, serta ilmu komputer.

Baca Juga: 5 Kampus Swasta Alias PTS di Bogor, Ada Tempat Kuliah Kamu Gak?

Berikut Biaya UKT UI di rumpun ilmu sains teknologi dan kesehatan:

UKT kategori I sebesar Rp0 - Rp500.000 UKT kategori II sebesar Rp500.000 - Rp1 juta UKT kategori III sebesar Rp1 juta - Rp2 juta UKT kategori IV sebesar Rp2 juta -Rp4 juta UKT kategori V sebesar Rp4 juta - Rp 6 juta UKT kategori VI sebesar Rp 6 juta - Rp 7,5 juta UKT kategori VII sebesar Rp7,5 juta - Rp10 juta UKT kategori VIII sebesar Rp10 juta - Rp12,5 juta UKT kategori IX sebesar Rp12,5 juta - Rp15 juta UKT kategori X sebesar Rp15 juta - Rp17,5 juta UKT kategori XI sebesar Rp17,5 juta - Rp20 juta

Ada juga rumpun ilmu sosial dan humaniora yang terdiri dari fakultas hukum, ekonomi dan bisnis, ilmu pengetahuan budaya, psikologi, ilmu sosial dan ilmu politik, dan ilmu administrasi.

Berikut Biaya UKT UI di rumpun ilmu sosial dan humaniora.

UKT kategori I sebesar Rp0 - Rp500.000 UKT kategori II sebesar Rp500.000 - Rp1 juta UKT kategori III sebesar Rp1 juta - Rp2 juta UKT kategori IV sebesar Rp2 juta - Rp4 juta UKT kategori V sebesar Rp3 juta - Rp4 juta UKT kategori VI sebesar Rp4 juta - Rp5 juta UKT Kategori VII sebesar Rp5 juta - Rp7,5 juta UKT Kategori VIII sebesar Rp7,5 juta - Rp10 juta UKT kategori IX sebesar Rp10 juta - Rp12,5 juta UKT kategori X sebesar Rp12,5 juta - Rp15 juta UKT kategori XI sebesar Rp15 juta - Rp17,5 juta

Sementara biaya UKT kategori IV di Fakultas Hukum berbeda dengan fakultas lain, yakni Rp2 juta - Rp3 juta.

Berikut biaya UKT UI untuk program pendidikan vokasi.

UKT kategori I sebesar Rp0 - Rp500.000 UKT kategori II sebesar Rp500.000 - Rp1 juta UKT kategori III sebesar Rp1 juta - Rp2 juta UKT kategori IV sebesar Rp2 juta - Rp4 juta UKT kategori V sebesar Rp4 juta - Rp6 juta UKT kategori VI sebesar Rp6 juta - Rp7,5 juta UKT Kategori VII sebesar Rp7,5 juta - Rp10 juta UKT Kategori VIII sebesar Rp10 juta - Rp12,5 juta UKT kategori IX sebesar Rp12,5 juta - Rp15 juta UKT kategori X sebesar Rp15 juta - Rp17,5 juta UKT kategori XI sebesar Rp17,5 juta - Rp20 juta

Baca Juga: Daftar Kampus Negeri yang Terima Mahasiswa Nilai UTBK 2023, Lengkap dengan Biaya Pendaftarannya

Demikian biaya UKT UI lengkap di tiga rumpun ilmu yang telah ditetapkan.

Sentimen: positif (61.5%)