Sentimen
Negatif (97%)
29 Jun 2023 : 07.21
Informasi Tambahan

Grup Musik: BTS

Institusi: MUI

Kasus: Tipikor, korupsi

Partai Terkait

Wapres Ma’ruf Amin Sudah Tahu Sosok Pengganti Johnny G Plate Sebagai Menkominfo

29 Jun 2023 : 07.21 Views 6

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

Wapres Ma’ruf Amin Sudah Tahu Sosok Pengganti Johnny G Plate Sebagai Menkominfo

FAJAR.CO.ID, JAKARTA- Sosok pengganti Johnny G Plate sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) hingga saat ini masih belum terungkap. Namun Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengaku sudah mengetahui sosok yang akan menggantikan politisi NasDem itu.

"Nanti, tidak baik, itu mesti Presiden (yang umumkan), nanti tidak seru kalau saya terus bocorkan," ujarnya, Rabu (28/6/2023).

Lebih lanjut, Mantan Ketua MUI ini meminta agar bersabar sambil menunggu pengumuman dari Presiden Jokowi.

"Nanti waktu Presiden mengumumkan, misalnya, tidak menarik lagi. Tunggu saja pengumuman Presiden," ujarnya.

Meski begitu, ia mengemukakan, terkait kemungkinan bakal ada reshuffle, Ma'ruf Amin mengatakan keputusan tersebut berada di tangan Presiden Jokowi.

Sebelumnya diberitakan, Johnny G Plate disebut terlibat dalam kasus korupsi proyek penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) yang kini sudah memasuki masa persidangan.

Dalam persidangan yang digelar pada Selasa 27 Juni 2023 di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, setidaknya ada delapan terdakwa yang dihadirkan.(kontenjatim)

Sentimen: negatif (97%)