Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bogor
7 Kafe dan Resto di Bogor Timur yang Dijadikan Tempat Nongkrong Anak Muda
Ayobogor.com
Jenis Media: Regional

AYOBOGOR – Selain tempat wisata, Bogor juga terkenal memiliki tempat nongkrong untuk bersantai bersama teman atau gebetan.
Salah satu tempat yang memiliki tempat nongkrong untuk sekedar ngopi sambil kongkow adalah daerah Pajajaran Indah V, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur.
Di jalan ini terdapat kafe-kafe kekinian yang disukai anak muda untuk nongkrong baik itu di akhir pekan ataupun di malam hari.
Lantas, kafe apa saja yang sering dikunjungi anak muda untuk sekedar nongkrong bersama teman atau gebetan.
Berikut 7 kafe di Pajajaran Indah V yang wajib dikunjungi saat malam hari atau akhir pekan yang kami rangkum dari berbagai sumber.
1. Two Stories
Berlokasi di Jalan Pajajaran Indah V No. 7, Two Stories memiliki gedung dua lantai dengan menawarkan konsep berbeda dengan kafe lain dengan memadukan interior yang unit dengan makanan yang lezat, sehingga kafe ini banyak dikunjungi oleh anak muda.
Memiliki menu dari berbagai daerah di dunia diakui kelezatannya, apalagi dengan harga yang terjangkau tidak akan membuat kantong bolong.
2. Kopi Nako
Kafe ini sangat berbeda dengan kafe lain, dengan konsep minimalis dan instagramable yang memberikan sentuhan kaca.
Untuk harga, di kopi nako cukup terjangkau untuk kantong anak muda. Di sini Juga memberikan berbagai sajian kopi dan juga berbagai masakan yang sangat nikmat.
3. B’Steak Grill & Pancake
B’Steak Grill & Pancake merupakan restoran keluarga yang fokus kepada masakan barat.
Resti ini juga memiliki desain bangunan yang indah dari perpaduan modern, futuristik, dan industri.
Untuk menjaga standar kualitas dan rasa di setiap gerainya, B’Steak memiliki dapur pusat yang berada di bagian belakang restoran.
4. Medja
Restoran ini dibangun dengan desain arsitektur Indonesia dalam balutan kekinian. Selain instagramable resto ini di design agar pengunjung betah berlama lama sambil menyantap makanan khas resto Medja,.
Resto ini memiliki area merokok dengan kursi yang sangat nyaman, elemen air di kolam juga menambah kesan bahwa Medja Restaurant adalah tempat bersantai yang asik.
5. Tanmu Coffe
Tanmu Caffe merupakan tempat nongkrong dengan desain kekinian yang instagramable.
Kafe ini memiliki area indoor dan outdoor yang sangat luas dikelilingi pepohonan yang rindang dan asri tentunya membuat para pengunjung betah berlama - lama di area tersebut.
Menu yang ditawarkan juga beragam dan beraneka ragam menu serta tidak lupa juga dengan konsep tempat dan memiliki suasana yang menarik.
6. Kawan Baru Coffen & Talk
menyuguhkan cafe semi outdoor yang sediakan sarana yang memadai. Tempatnya nyaman, luas, dan miliki desain yang cukup instagramable. Kawan Baru Coffee berada menyuguhkan pesona alam yang memanjakan.
Harga menu yang ada di cafe ini juga sangat terjangkau mulai dari Rp 10.000 sampai Rp 35.000.
7. Kopi Chuseyo
Kafe menghadirkan beragam makanan dan minuman dengan konsep Korea mulai dari makanan hingga minuman. Kopi Chuseyo juga menyusun konsep foto-foto juga poster yang ditempelkan di dalam ruangan.
Kopi Chuseyo ini sangat nyaman dan santai. Apalagi dengan alunan musik dari Oppa-oppa dan Unnie-unnie
Demikian tempat nongkrong yang paling hits dikalangan anak muda Kota Bogor.
Sentimen: positif (99.9%)