Sentimen
Positif (61%)
28 Mei 2023 : 18.02

Di Hadapan Relawan Banten, Ganjar Buka Dialognya Dengan Jokowi

28 Mei 2023 : 18.02 Views 15

Akurat.co Akurat.co Jenis Media: News

Di Hadapan Relawan Banten, Ganjar Buka Dialognya Dengan Jokowi

AKURAT.CO Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo, disambut oleh lebih dari seribu warga Banten yang menyatukan diri ke dalam Sekretariat Bersama Relawan GP Se-Banten.

Ganjar mengaku telat hadir ke lokasi acara karena harus terlebih dahulu melaksanakan ibadah maghrib di salah satu masjid.

"Saya mohon maaf karena tadi harus melakukan ibadah sholat maghrib terlebih dahulu," katanya, Sabtu (27/5/2023).

baca juga:

Namun Ganjar mengaku sangat terharu melihat kesabaran warga yang menunggu dan antusias menyambutnya.

"Hari ini mulai kelihatan bagaimana warga Banten bisa menerima. Terima kasih," ujarnya.

Ganjar lalu menceritakan bagaimana dirinya berkomunikasi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait para relawan.

"Beberapa kali kami dengan Pak Presiden meminta arahan Pak Jokowi. Beberapa kali kami komunikasi dengan Pak Jokowi," Ganjar berhenti karena relawan berteriak kencang 'ganjar penerus Jokowi.'

"(Dari komunikasi dengan Pak Jokowi) Yang perlu dilakukan sekarang adalah bagaimana bapak ibu, teman-teman semuanya mengenalkan calon sampai ke desa-desa, sampai ke kelompok-kelompok. Itu yang kita melihat posisi seperti itu, untuk mengenalkan," jelasnya.

Disebut Ganjar, Banten termasuk daerah khusus karena jumlah penduduk dan pemilik suaranya adalah lima terbesar di Indonesia. Karena itu pula banyak orang yang datang dan berusaha merebut Banten.

Yang jelas, sebagai calon presiden, diskusinya dengan Presiden Jokowi adalah bagaimana yang dikerjakan oleh pemerintahan Jokowi bisa dilanjutkan.

"Apa yang kemarin sudah dikerjakan pembangunannya enggak boleh berhenti. Kami komunikasi dengan kawan-kawan bupati, wali kota, termasuk wakilnya, kita komunikasikan agar bisa menjaga ini," tandas Ganjar.

Usai itu, Ganjar melanjutkan dialog dengan para pimpinan Sekretariat Bersama Relawan GP Se-Banten.

Sentimen: positif (61.5%)