Sentimen
Positif (91%)
2 Mei 2023 : 05.13
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Ganjar Menang Atas Prabowo Dan Anies

2 Mei 2023 : 05.13 Views 14

Akurat.co Akurat.co Jenis Media: News

Ganjar Menang Atas Prabowo Dan Anies

AKURAT.CO Lembaga survei Indikator Politik Indonesia merilis hasil jajak pendapat atau survei terbaru para calon presiden (capres) 2024.

Dalam simulasi tiga nama, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berada di puncak mengalahkan Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Ganjar yang diusung oleh PDIP dan PPP memilik elektabilitas sebesar 34 persen.

baca juga:

Kemudian Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan dukungan sebesar 31,7 persen.

Lalu ada bakal capres yang diusung Koalisi Perubahan Anies Baswedan, dengan dukungan sebesar 25,2 persen.

Peneliti utama Indikator Burhanuddin Muhtadi mengatakan survei tersebut dilakukan pada 11-17 April 2023 terhadap 1.220 responden.

Survei dilakukan dengan cara wawancara tatap muka oleh pewawancara yang terlatih.

Pemilihan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling. Adapun margin of error survei sekitar 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Survei ini dilakukan sebelum PDIP mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024 dari PDIP.

Sentimen: positif (91.4%)