Sentimen
Positif (97%)
19 Apr 2023 : 10.56
Informasi Tambahan

Hewan: Anjing

Kab/Kota: Tanjung Priok, Rambutan, Lebak Bulus, Kalideres

Kasus: Narkoba

Biar Mudik Lancar, BNN Tes Urine Sopir Bus

19 Apr 2023 : 10.56 Views 8

Akurat.co Akurat.co Jenis Media: News

Biar Mudik Lancar, BNN Tes Urine Sopir Bus

AKURAT.CO Badan Narkotika Nasional (BNN) melakukan tes urine terhadap sopir bus Antar-Kota Antar-Provinsi (AKAP) di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta, Selasa (18/4/2023).

Hal ini merupakan kegiatan rutin BNN guna memastikan kondisi sopir bus dalam keadaan sehat dan tanpa dipengaruhi oleh narkoba.

Kabiro Humas dan Protokol BNN, Sulistyo Pudjo Hartono, mengatakan kegiatan tes urine yang digelar merupakan operasi gabungan dari BNN, Polri, Dinas Perhubungan, Pramuka serta Sentra Komunikasi Mitra Polri (Senkom) dalam rangka pengamanan Ramadan dan Idul Fitri 1444 Hijriah.

baca juga:

Adapun, tujuan dari pemeriksaan tes urine ini adalah untuk mendeteksi narkoba dan kesehatan dari para awak angkutan atau sopir bus tersebut.

Tak hanya di Terminal Kampung Rambutan, pemeriksaan urine juga dilakukan di sejumlah terminal yaitu Terminal Tanjung Priok, Terminal Kalideres dan Terminal Bayangan Lebak Bulus.

"Pemeriksaan tes urine kepada sopir maupun pengganti sopir bus AKAP yang berasal dari Terminal Kampung Rambutan diharapkan mampu mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan sehingga penumpang bisa selamat sampai tujuan. Dan bagi sopir yang terdeteksi narkoba maka tidak diperbolehkan mengoperasikan bus sampai digantikan dengan sopir yang baru dan akan dilakukan pelacakan terhadap narkoba yang dipakai," papar Sulistyo.

Terdapat 27 sopir bus yang menjalani pemeriksaan urine kali ini. Hasilnya terdapat satu orang terdeteksi positif menggunakan narkoba jenis ganja.

Selain melakukan tes urine, BNN juga menghadirkan tim anjing pelacak (K-9) untuk memeriksa barang-barang bawaan para pemudik.

Dengan adanya kegiatan ini BNN berharap agar awak angkutan Lebaran yang sedang bertugas berada dalam kondisi sehat dan tanpa terpengaruh narkoba, agar dapat melayani perjalanan pemudik.

Sentimen: positif (97.7%)