Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Pelni
Tokoh Terkait
Gagal Fokus Dede Budhyarto, Sindir Anies Baswedan Lalu Hapus Cuitan
Fin.co.id
Jenis Media: Nasional

Reporter: Afdal Namakule|
Editor: Afdal Namakule|
Sabtu 25-03-2023,08:36 WIB
Kristia Budhyarto alias Dede Budhyarto --twitter / @kangdede78
Gagal Fokus Dede Budhyarto, Sindir Anies Baswedan Lalu Hapus Cuitan- Komisaris PT Pelni, Dede Budhyarto jadi bulan-bulanan netizen di Twitter setelah dianggap gagal fokus menanggapi salah satu judul media online.
Judul media online yang ditanggapi Dede Budhyarto yakni terkait pernyataan Ketua Umun Partai Gelora Anis Matta yang ingin agar Istana seperti Masjid, pintunya terbuka bagi siapa pun.
Judul dalam berita tersebut berbunyi: 'Anis Ingin Istana layaknya Masjid, Pinyunya Terbuka Seperti Rumah Takayat.'
Dede Budhyarto lantas menyindir Anies Baswedan. Dede Budhyarto diduga salah fokus. Sebab yang komentar adalah Anis Matta, bukan Anies Baswedan.
BACA JUGA:Anies Baswedan Sindir Menko yang Ingin Ubah Konstitusi: Harus Kita Lawan!
BACA JUGA:Anies Baswedan Jawab Siapa Sosok yang Dampingi Dirinya di Pilpres 2024
Melalui cuitannya dia menyebut Anies Baswedan jangan jadi pembual.
"Jangan jadi PEMBUAL donk @aniesbaswedan," tulis Budhyarto di akun Twitter-nya, @Kangdede78.
Dia lalu menjabarkan kebijakan Anies Baswedan waktu masi jadi Gubernur DKI Jakarta.
"Ketika anda menjabat Gubernur DKI:
1. Dua buah pintu dipasang di depan Balai Agung. Aula pertemuan di lantai dua kantor Gubernur DKI yg sebelumnya ruang terbuka tanpa pintu. ( liputan6.com/news/read/ 3422...)
2. Jendela pintu kaca di pendopo Balai Kota DKI Jakarta ditutupi gorden berwarna putih." tulis Budhyarto.
BACA JUGA:Keras! Hasbil Lubis Demokrat Laporkan Komisaris Dede Budhyarto yang Plesetkan Khilafah ke Polisi Awal November
BACA JUGA:Tifatul Sembiring Geram ke Dede Budhyarto Plesetkan Khilafah: Sudah Komisaris Masih Jadi Buzzer Aja
DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Sumber:
Sentimen: netral (47.1%)