Sentimen
Netral (49%)
16 Jan 2023 : 21.59
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Partai Terkait
Tokoh Terkait
Sigit Widodo

Sigit Widodo

Dugaan Korupsi Bansos Era Anies, PSI: Buah Buruknya Pengawasan

16 Jan 2023 : 21.59 Views 14

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

Dugaan Korupsi Bansos Era Anies, PSI: Buah Buruknya Pengawasan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Sigit Widodo menyebut era pemerintahan Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengalami kemunduran.

Baik dari segi pengawasan maupun transparansi anggaran.

“Pada era pemerintahan Gubernur @aniesbaswedan terjadi kemunduran pesat pada pengawasan dan transparansi anggaran di DKI Jakarta,” ucapnya dalam unggahannya, Senin, (16/1/2023).

Selain itu dia menyindir soal dugaan korupsi ribuan ton beras bansos yang dianggarkan pada 2020 lalu

“Membusuknya seribu ton beras bansos juga buah buruknya pengawasan di era Gubernur Anies,” tambahnya.

Awalnya, kabar mengenai dugaan korupsi bansos itu dibagikan oleh Rudi Valinka di Twitter.

Dugaan korupsi itu diperkirakan mencapai Rp2,85 Triliun di anggaran tahun 2020 silam. (selfi/fajar)

Sentimen: netral (49.6%)