Sentimen
Netral (88%)
4 Jan 2023 : 22.49
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Mataram, Solo

UNS Gelar Silaturahmi Awal 2023

4 Jan 2023 : 22.49 Views 18

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

UNS Gelar Silaturahmi Awal 2023

Krjogja.com - SOLO - Di tengah keberlimpahan kekayaan alam, Indonesia masih minim dalam Iptek dan minim modal sosial. Sehingga kekayaan alam dan biodiversitas belum optimal untuk dimanfaatkan bagi kesejahteraan rakyat dan bangsa.

Staf pengajar Program Studi Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Dr rer nat Witri Wahyu Lestari menyampaikan itu dalam pidato ilmiah Silaturahmi Awal 2023 di auditorium GPH Haryo Mataram, Senin (02/1).

Dr Witri mendapat kehormatan menyampaikan pidato awal tahun, karena tercatat sebagai pemilik H-Index Scopus 11 sebanyak 65 dokumen dan memiliki banyak penghargaan internasional. Ia mengingatkanparadigma Indonesia kaya yang hanya menekankan kuantitas kekayaan alam termasuk biodiversitas, mineral alam atau bahan tambang hanya akan berujung pada eksploitasi alam.

“Indonesia adalah negara besar dengan berbagai sumber daya yang dimilikinya, kekayaan biodiversitas alam dan manusia di Indonesia dapat menjadi modal untuk menjadi negara maju 2045," katanya. Indonesia memiliki visi menjadi negara maju berpendapatan tinggi, karena itu dibutuhkan perubahan paradigma perekonomian yang dulunya berbasis sumber daya alam menjadi berbasis inovasi.

Silaturahmi awal tahun bertujuan untuk menyamakan kembali visi misi guna meningkatkan capaian UNS yang diraih pada 2022. Rektor Prof Dr Jamal Wiwoho menjelaskan pada 2022, UNS meraih banyak prestasi. Diantarnya, meraih posisi tertinggi Top 10% di Liga Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTNBH) dan juara 1 capaian Indikator Kinerja Utama (IKU) 7.

Selain itu, dalam pemeringkatan internasional, UNS rata-rata menduduki 10 besar di Indonesia. “Versi Webomatrics misalnya, posisi UNS naik di ranking 1.059 tingkat dunia, ranking 244 tingkat Asia dan ranking 6 di Indonesia. Versi Times Higher Education (THE) Asia Rankings, posisi UNS berada di ranking 401-500 dan ranking 8 di Indonesia. THE Impact Rankings menempatkan posisi UNS di ranking 301-400 dunia, dan ranking 8 di Indonesia. THE Young Best University, menobatkan UNS di ranking 401 dunia dan ranking 1 di Indonesia. (Qom)

Sentimen: netral (88.9%)