Sentimen
Positif (95%)
2 Jan 2023 : 00.33
Informasi Tambahan

Kasus: Narkoba, HAM

Malam Tahun Baru, Kamar Tahanan di Rutan Wates Digeledah

2 Jan 2023 : 00.33 Views 15

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

Malam Tahun Baru, Kamar Tahanan di Rutan Wates Digeledah

Krjogja.com - WATES - Guna menghadapi Tahun Baru 2023, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Wates melakukan penggeledahan di wisma hunian warga binaan, Sabtu malam (31/12/2022). Bersama dengan anggota Polres Kulonprogo, Kodim 0731/Kulonprogo, Polsek Wates, dan Divisi Pemasyarakatan, para petugas melakukan penggeledahan dari kamar ke kamar warga binaan.

Kepala Rutan Kelas II B Wates Erik Murdiyanto AMdIP SH MH menyatakan bahwa kegiatan ini sesuai printah Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkum HAM dan berlaku bagi semua Rutan dan Lapas se-DIY. Semua fokus untuk deteksi dini, peningkatan intelijen, dan kewaspadaan pada malam Tahun Baru 2023.

"Semua bertujuan agar seluruh Lapas ataupun Rutan di DIY "Bersinar Hatinya" yakni bersih dari narkoba, HP, dan pirantinya. Ini dalam rangka mewujudkan DIY bebas dari narkoba," ujar Erik sembari menambahkan bahwa pihaknya juga bersinergi dengan APH Terkait dalam mewujudkan Rutan Wates “Bersinar Hatinya”.

Erik menyampaikan bahwa hasil dari penggeledahan tersebut tidak ada yang berarti. "Dari sini dapat disimpulkan bahwa kita dalam proses pengamanan juga tetap waspada dan kondusif, tidak ada hal-hal yang terkait melanggar atau temuan yang cukup berarti. Rutan Wates hingga Sabtu malam ini dalam kondisi aman dan kondusif serta bisa dinyatakan bersih dari narkoba dan pirantinya," ujarnya.

Lebih lanjut Erik menambahkan jumlah warga binaan di Rutan Wates saat ini sebanyak 80 orang terdiri 52 narapidana dan 28 tahanan. Kapasitas Rutan Wates 73 orang, sehingga over 7 orang. Terbanyak kasus yang sedang on adalah terkait UU Kesehatan, rating nomor dua ranmor, dan ketiga penipuan. (Wid)

Sentimen: positif (95.5%)