Sentimen
Positif (100%)
26 Nov 2022 : 14.21
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Oppo

Tokoh Terkait

Cek Harga Terbaru Hp Oppo Terbaik yang Masih Layak Dibeli 2022

26 Nov 2022 : 14.21 Views 10

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Cek Harga Terbaru Hp Oppo Terbaik yang Masih Layak Dibeli 2022

JAKARTA, iNews.id - Menjelang akhir tahun, harga ponsel (hp) Oppo juga mulai merangkak turun, terutama pada tipe-tipe yang dirilis beberapa waktu lalu. Meski bukan keluaran terbaru, beberapa hp Oppo seri tersebut masih layak dibeli pada 2022.

Seperti diketahui, Oppo memang menghadirkan berbagai tipe smartphone yang memiliki tempat tersendiri di hati penggunanya. Tak heran, beberapa tipe hp yang telah rilis cukup lama, masih banyak digandrungi para pencinta Oppo di Tanah Air.

Penasaran? Yuk, cek harga terbaru hp Oppo terbaik yang masih layak dibeli 2022 berikut ini.

Oppo A31

Kehadiran Oppo A31 digadang-gadang sebagai konversi pengguna feature phone agar konsumen dapat merasakan kecanggihan teknologi smartphone dengan harga terjangkau. Oppo A31 dibekali dengan kamera 12MP, portrait 2MP, dan makro 2MP, sedangkan untuk kamera depan, dilengkapi dengan sensor 8MP.

Ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan layar 6,5 inci dengan rasio perbandingan 20:9. Oppo juga melengkapi A31 dengan sensor sidik jari responsif di bagian belakang. Sensor sidik jari tersebut bahkan dapat membuka perangkat dalam waktu 0.47 detik.

Sementara itu, untuk memenuhi kebutuhan dayanya, Oppo A31 dibekali dengan baterai berkapasitas 4.230 mAh. Kini, harga Oppo a31 terbaru berkisar di bawah Rp1 juta saja, lho!

Oppo A5s

Oppo A5s dilengkapi layar 6,2 inci beresolusi 1.520x720 piksel. Layar Oppo A5s dilindungi Corning Gorilla Glass agar tidak cepat baret. Seri Oppo yang satu ini menggunakan waterdrop screen dengan rasio 89,35 persen. Sementara di bagian dalam, Oppo A5s ditopang chipset MediaTek Helio P35 dengan RAM 2 GB.

Untuk ruang penyimpanan, Oppo A5s disematkan storage 32 GB yang bisa diperluas hingga 256 GB. Dari sektor fotografi, Oppo A5s dibekali kamera belakang 13 MP f/2.2 + 2 MP f/2.4, dan sensor 8 MP f/2.0 pada kamera depan.

Untuk daya tahannya, Oppo A5s disematkan kapasitas baterai 4.230 mAh. Kini, harga Oppo A5s dibanderol dengan harga Rp999 ribuan saja. Tertarik?

Oppo A53

Oppo A53 hadir dengan layar Neo-Display 80Hz yang biasanya hadir pada perangkat kelas flagship. Selain membawa layar unggulan, ponsel ini juga ditopang dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 460 dan RAM LPDDR4X 4GB dan storage UFS 2.1 64GB.

Oppo A53 dibekali dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang diklaim dapat memberikan daya tahan seharian kepada pengguna. Baterai tersebut dikombinasikan dengan pengisian daya cepat 18W dan Super Power Saving Mode.

Di sektor fotografi, Oppo A53 memiliki tiga kamera yang masing-masing mempunyai konfigurasi 13MP, 2MP, dan 2MP. Sementara untuk selfie, Oppo A53 mengandalkan kamera 16MP.

Untuk membuka kunci perangkat, Anda bisa mengandalkan sensor fingerprint yang terletak di bagian belakang. Oppo menyematkan software terbaru yakni ColorOS 7.2 berbasis Android 10 untuk A53. Menariknya, saat ini harga Oppo a53 dibanderol sekira Rp2 jutaan saja.

Oppo Reno 7

Oppo Reno 7 memang memiliki tempat tersendiri bagi para penggemar ponsel tipis. BUkan tanpa alasan, ketebalan smartphone ini tercatat hanya sebesar 7,5 mm.

Selain tipis, Oppo Reno 7 juga dibekali dengan prosesor yang mumpuni, yaitu Qualcomm Snapdragon 680. Layarnya yang berukuran 6.43 inci dapat menghasilkan resolusi 1080 x 2400 piksel. Kapasitas baterai Oppo Reno 7 ini pun terbilang cukup besar, yakni 4.500 mAh.

Bagi pengguna yang menyukai fotografi, ponsel ini sangat tepat untuk digunakan karena kameranya yang beresolusi 64 MP + 2 MP + 2 MP (kamera belakang) dan 32 MP (kamera depan) dapat menghasilkan gambar yang sangat berkualitas.

Oppo Reno 7 tersedia dalam kapasitas RAM dan memori internal 8GB dan 256GB. Saat ini, ponsel tipis nan elegan tersebut dapat dibeli dengan kisaran harga Rp4 jutaan.

Itulah deretan harga terbaru hp Oppo terbaik yang masih layak dibeli 2022. Beberapa tipe hp Oppo tersebut juga tersedia di Tokopedia, lho. Tinggal klik saja, belanja hp favorit kini bisa semakin mudah dan praktis, tentunya karena Tokopedia: Selalu Ada, Selalu Bisa!

Editor : Rizqa Leony Putri

Bagikan Artikel:



Sentimen: positif (100%)