Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Cilandak
Tokoh Terkait
Anies Menjamu NasDem hingga PKS: Suasanya Guyub, Riang, dan Solid
Medcom.id
Jenis Media: News

Jakarta: Calon Presiden (Capres) yang diusung Partai NasDem Anies Baswedan menjamu perwakilan Partai NasDem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Demokrat di kediamannya, Cilandak, Jakarta Selatan. Pertemuan yang diawali makan siang itu diwarnai diskusi panjang dan terbuka.
"Suasananya guyub, riang gembira dan solid," tulis Anies dalam akun Instagramnya @aniesbaswedan, Selasa, 25 Oktober 2022.
Anies menggambarkan diskusi berjalan dengan serius. Sebab, hal ini merupakan bagian dari ikhtiar bernegara secara matang dan bertanggung jawab.
-?
-
-
-
-
"InsyaAllah akan bisa membawa kebaikan bagi semua, bagi bangsa dan bagi negara," jelasnya.
Ketua DPP NasDem Willy Aditya yang ikut hadir dalam pertemuan itu menyampaikan diskusi terkait penjajakan koalisi. Terutama, mematangkan kriteria dan mekanisme penentuan calon wakil presiden (cawapres).
Willy menyampaikan pembahasan berlangsung dinamis. Tak dipungkiri, penentuan cawapres belum mencapai titik temu.
"Pembahasan terjadi secara dinamis dan alot," ungkap Willy dalam keterangan tertulis.
Dia menyampaikan penyebab pembahasan cawapres berjalan alot. Salah satunya, PKS dan Demokrat menawarkan calon pendamping Anies.
"NasDem menyerahkan pada capres dan PKS mengusulkan Ahmad Heriawan dan PD (Demokrat) menawarkan AHY," ujar dia.
Selain Willy, perwakilan NasDem yang mengikuti pertemuan di rumah Anies yaitu Ketua DPP NasDem Sugeng Suparwoto. Sedangkan, PKS dihadiri oleh Wakil Ketua Majelis Syuro PKS M Shohibul Iman, juru bicara PKS Pipin Sofian dan M. Kholid. Sedangkan, Demokrat dihadiri Wakil Ketua Umum (Waketum) Demokrat Benny K Harman dan Iftitah.
(ADN)
Sentimen: positif (95.5%)