Sentimen
Undefined (0%)
20 Jul 2025 : 23.05
Informasi Tambahan

Hewan: Gajah

Kab/Kota: Solo

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Pidato di Kongres PSI, Prabowo Sebut Gajah Salah Satu Hewan Kesayangannya

20 Jul 2025 : 23.05 Views 18

Espos.id Espos.id Jenis Media: Solopos

Pidato di Kongres PSI, Prabowo Sebut Gajah Salah Satu Hewan Kesayangannya

Esposin, SOLO -- Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan gajah adalah salah satu hewan kesayangannya. Karenanya ia pun dibuat heran dengan Partai Solidaritas Indonesia atau PSI yang seolah mampu membaca isi hatinya dan menjadikan gajah sebagai logo baru mereka.

Hal itu dia sampaikan saat berpidato di acara penutupan Kongres PSI di Edutorium KH Ahmad Dahlan UMS Solo, Minggu (20/7/2025) malam.

"Saya tidak mengerti, ini PSI intelnya bagus sekali. Jadi PSI ini kok bisa membaca isi hati Presiden RI. Ini saya tidak mengarang. Banyak yang dekat sama saya tahu, betapa salah satu hewan yang paling saya sayangi adalah gajah," ungkap dia disambut tepuk tangan para kader PSI.

Prabowo mengatakan siapa pun yang pernah ke perpustakaannya di Hambalang pasti tahu banyak lambang gajah di situ. "Itu mantan-mantan Sekpri saya, benar kan? Yang sudah pernah ke Hambalang di perpustakaan saya lambangnya semua gajah. Saksinya Menteri Kehutanan dan Menteri Lingkungan Hidup, saya sedang membangun, mempunyai rencana membangun konservasi gajah di Aceh. Ini saya cerita ya," tutur dia.

Prabowo kemudian bercerita pada suatu waktu didatangi utusan dari kelompok pencinta atau konservasi alam World Wild Fun for Nature atau WWF. Salah satu pembina organisasi tersebut menurut dia adalah Raja Charles III dari Inggris. Mereka mengetahui Prabowo saat sebagai pengusaha, sebelum masuk politik, mempunyai konsesi HTI di Takengin, Aceh, seluas 98.000 hektare.

WWF bertanya kepada Prabowo apakah mau menyerahkan lahan seluas 10.000 hektare untuk dikelola menjadi kawasan perlindungan gajah. "Langsung saya tolak, saya tidak setuju 10.000 hektare. Saya akan kasih 20.000 hektare. Lalu mereka sampaikan kepada tim atau kelompok mereka yang lain," papar dia.

"Cerita ini sampai ke Raja Charles III di Inggris karena sangat concern terhadap perlindungan flora dan fauna. Beliau lalu menulis surat ke saya, diantar Duta Besar Inggris ke Istana saya. Isinya menyampaikan terima kasih atas dukungan saya dan sebagainya," tambahnya.

Setelah membaca surat dari Raja Charles, Prabowo kemudian menyampaikan kepada Duta Besar Inggris bahwa dia memutuskan untuk menyerahkan lahan 90.000 hektare untuk konservasi gajah.

Langkah Pintar

"Saya sisakan 8.000 hektare. Jadi slide tadi salah. Sudah 90.000 hektare. Nanti diproses ya Mensesneg dan Menteri Kehutanan. Ini saya jelaskan karena Saudara [PSI] telah memilih gajah sebagai lambang. Semua kader PSI harus jadi aktivis melindungi gajah," seru dia.

Prabowo menyebut saat ini keselamatan gajah-gajah masih terancam karena diburu untuk diambil gadingnya, walaupun sudah dilarang. "Habitat mereka semakin terjepit. Kalau tidak salah di seluruh Sumatera bagian utara tinggal 700 ekor gajah. Ada beberapa ratus ekor lagi di Way Kambas, Lampung. Way Kambas akan saya kasih perhatian khusus ini," terang dia.

Prabowo menyampaikan terima kasih kepada PSI karena telah memilih gajah sebagai lambang atau logo partai. Ia menilai hal itu sebagai langkah yang pintar.

"Jadi saya ada titik lemah kalau menghadapi PSI sekarang ini. Akalnya banyak rupanya PSI. Saya ucapkan selamat atas kongres yang dilaksanakan baik dan tertib. Saya sangat senang melihat terobosan Saudara, keberanian untuk inovasi. Ujungnya Saudara tetap rukun. Sering di organisasi Indonesia, setiap kongres atau munas suka ribut atau gaduh. Kadang-kadang kita prihatin ada muktamar kongres naik meja, lempar-lempar kursi," ungkap dia.

Kongres Nasional I PSI di Solo berlangsung sejak Sabtu (19/7/2025). Pada hari pertama itu di Gedung Graha Saba, Sumber, Banjarsari, Solo, merupakan acara internal dan tertutup. Setelah itu, diumumkan hasil Pemilu Raya Ketum PSI yang dimenangi oleh calon incumbent, Kaesang Pangarep.

Pada Sabtu malam juga digelar diskusi dan penyampaian ceramah oleh mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kemudian pada Minggu merupakan acara puncak sekaligus penutupan. Selain dihadiri Presiden Prabowo Subianto, acara dihadiri oleh sejumlah tokoh politik serta pimpinan parpol lain dan beberapa menteri.

Ribuan kader PSI yang hadir di Edutorium UMS Solo dihibur dengan penampilan beberapa artis seperti Happy Asmara, Yeni Inka, Niken Salindry, hingga OM Lorenza.

Sentimen: neutral (0%)