Sentimen
Undefined (0%)
3 Jul 2025 : 08.15
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Sragen

Tokoh Terkait

8.000 Siswa SMP Penerima PIP di Sragen akan Dapat Seragam Baru

3 Jul 2025 : 08.15 Views 1

Espos.id Espos.id Jenis Media: Solopos

8.000 Siswa SMP Penerima PIP di Sragen akan Dapat Seragam Baru

Esposin, SRAGEN — Para siswa SMP penerima Program Indonesia Pintar (PIP) yang diperkirakan sebanyak 8.000 orang akan mendapat fasilitas seragam gratis dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sragen pada 2025. Pemkab sudah mengalokasikan anggaran Rp1,4 miliar untuk pengadaan seragam gratis tersebut.

Rencana pemberian seragam gratis untuk siswa SMP dari keluarga kurang mampu itu disampaikan Kabid Pembinaan SMP Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sragen, Muh. Farid Wajdi, kepada Espos.id, Kamis (3/7/2025). Farid, sapaan akrabnya, menyampaikan tidak semua siswa dari jalur afirmasi mendapatkan seragam atasan putih dan bawahan biru secara gratis. Dia menyampaikan pemberian seragam gratis hanya untuk siswa jalur afirmasi penerima program PIP.

“Para siswa penerima PIP dari Kelas VII, VIII, dan Kelas IX SMP mendapatkan seragam baru semua. Untuk datanya, kami akan meminta data dari masing-masing sekolah dengan kriteria miskin. Data siswa kurang mampu itu kemudian disandingkan dengan aplikasi Si Pintar untuk skrining yang penerima PIP,” ujar Farid.

Dia menjelaskan kuota seragam gratis siswa SMP tahun ini 8.000 orang dengan nilai anggaran di daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) Rp1,4 miliar. Dia mengungkapkan untuk siswa dari 61 desa dengan kemiskinan ekstrem akan mendapatkan dua seragam baru.

Seragam gratis juga diberikan kepada para siswa sekolah dasar (SD). Kabid Pembinaan SD Disdikbud Sragen, Suwarno, pemberian seragam gratis hanya untuk SD negeri di Sragen. Dia mengatakan anggaran pengadaan seragam baru untuk SD pada 2025 ini senilai Rp3.158.925.000. Dia menyampaikan sasaran pemberian seragam gratis untuk para siswa di wilayah 61 desa dengan kemiskinan ekstrem. Dia mengatakan pada 2025 fokus di 21 desa, kemudian di 2026 nanti di 20 desa dan di 2027 juga 20 desa sehingga total ada 61 desa.

Sentimen: neutral (0%)