Sentimen
Positif (79%)
23 Apr 2025 : 17.48

Pabrik BYD Diganggu Ormas, Kementerian Investasi Langsung Turun Tangan

23 Apr 2025 : 17.48 Views 6

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi

Pabrik BYD Diganggu Ormas, Kementerian Investasi Langsung Turun Tangan

Jakarta, Beritasatu.com - Pembangunan pabrik mobil listrik BYD di Indonesia yang berlokasi di Subang, Jawa Barat, dikabarkan terganggu oleh aksi premanisme yang diduga dilakukan oleh oknum berkedok organisasi masyarakat (ormas).

Terkait hal ini, Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM menyatakan akan menindaklanjuti laporan tersebut secara serius.

Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM Nurul Ichwan menyampaikan, pihaknya akan terlebih dahulu melakukan komunikasi langsung dengan manajemen BYD Indonesia untuk menggali informasi yang lebih akurat mengenai situasi di lapangan.

"Insyaallah saya akan coba menghubungi kawan-kawan dari BYD bagaimana situasinya, karena kita harus tanya pada BYD langsung," ungkap Nurul Ichwan, Rabu (23/4/2025).

Disampaikan Nurul, apabila memang terbukti adanya aksi premanisme di area pembangunan pabrik BYD, pemerintah akan mengerahkan satuan tugas (Satgas) khusus untuk menyelesaikan permasalahan tersebut secara cepat dan tuntas.

Ia menambahkan, praktik premanisme berkedok ormas kerap menjadi hambatan serius dalam iklim investasi nasional. Gangguan seperti ini, lanjutnya, tidak hanya merugikan pelaku usaha, tetapi juga berdampak negatif terhadap citra Indonesia di mata investor asing.

Di sisi lain, pemerintah saat ini sedang giat menarik investasi besar, terutama di sektor strategis seperti mobil listrik dan industri hijau, untuk mendukung pertumbuhan ekonomi jangka panjang.

"Terus terang kita sangat terganggu dengan persoalan premanisme dan juga pungutan-pungutan liar," kata Nurul merespons aksi premanisme di pabrik BYD.

Sentimen: positif (79%)