Sentimen
Negatif (100%)
23 Apr 2025 : 16.00

Ini yang Terjadi Pada Tubuh Jika Rutin Minum Teh Serai, Manfaatnya Jos

23 Apr 2025 : 16.00 Views 22

Detik.com Detik.com Jenis Media: Kesehatan

Ini yang Terjadi Pada Tubuh Jika Rutin Minum Teh Serai, Manfaatnya Jos

Jakarta -

Teh menjadi salah satu minuman yang dipilih kebanyakan orang saat pagi hari sebelum mulai beraktivitas. Salah satu teh yang dipilih adalah teh serai.

Ternyata teh dari bahan herbal yang aromatik ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Minuman ini dapat mengurangi stres hingga mengatur tekanan darah.

Dikutip dari Times of India, berikut beberapa manfaat mengonsumsi teh serai setiap hari, terutama di pagi hari:

1. Memperkuat sistem kekebalan tubuh

Salah satu manfaat minum teh serai setiap hari adalah memperkuat kekebalan tubuh. Teh ini kaya akan antioksidan, yang membantu meningkatkan kekebalan tubuh.

Teh serai juga memiliki sifat antibakteri dan antijamur, yang dapat melindungi tubuh dari berbagai jenis infeksi. Dengan mengonsumsinya setiap pagi saat perut kosong, maka dapat membantu terhindar dari berbagai penyakit serius.

Ternyata rutin mengonsumsi teh serai dapat meningkatkan metabolisme dan membantu membakar kalori. Minum teh serai saat perut kosong setiap pagi dapat mengurangi lemak dengan cepat dan mengurangi risiko obesitas.

3. Mengontrol tekanan darah

Teh serai mengandung kalium yang membantu mengendalikan tekanan darah. Dengan mengonsumsinya setiap pagi saat perut kosong, teh serai dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh dan menurunkan risiko penyakit jantung.

4. Membantu mendetoksifikasi tubuh

Teh serai merupakan salah satu detoksifikasi alami. Mengonsumsinya saat perut kosong setiap pagi dapat membantu membuang racun yang ada di dalam tubuh.

Minuman ini juga membantu membersihkan darah. Selain itu, teh serai juga bisa menghindari masalah yang berhubungan dengan kulit.

5. Membantu melancarkan pencernaan

Teh serai dapat membantu menjaga kesehatan pencernaan. Sifat antioksidan pada minuman ini membantu meredakan masalah pencernaan.

Minuman ini membantu menghilangkan peradangan di usus. Dengan mengonsumsinya setiap pagi dapat meredakan masalah yang berhubungan dengan perut, seperti sakit perut, sembelit, gangguan pencernaan, dan gas.

6. Mengurangi kecemasan dan stres

Aroma dari serai memiliki efek menenangkan dan sering digunakan dalam aromaterapi, karena potensinya untuk mengurangi kecemasan serta stres. Minum teh serai dapat membantu meningkatkan relaksasi dan meredakan stres mental.

7. Memiliki efek anti peradangan

Serai mengandung senyawa dengan sifat anti peradangan yang potensial, seperti citral dan citronellal. Dengan mengonsumsi teh serai secara teratur dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh, yang terkait dengan berbagai penyakit kronis, termasuk penyakit jantung, radang sendi, dan jenis kanker tertentu.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi serai dapat membantu menurunkan kadar kolesterol, terutama kolesterol LDL atau kolesterol 'jahat'. Hal ini berpotensi memberikan efek positif pada kesehatan kardiovaskular.


(sao/kna)

Sentimen: negatif (100%)