Sentimen
Negatif (99%)
21 Apr 2025 : 15.54
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Lombok, Mataram

Kasus: pelecehan seksual

Terinspirasi Film Walid, Korban Bongkar Aksi Bejat Kepala Ponpes

21 Apr 2025 : 15.54 Views 12

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Regional

Terinspirasi Film Walid, Korban Bongkar Aksi Bejat Kepala Ponpes

Mataram, Beritasatu.com - Kabar mengejutkan kembali datang dari lingkungan pondok pesantren (ponpes) kali ini di Kabupaten Lombok Barat. Sebuah kasus dugaan pelecehan seksual kembali mencuat, menyeret seorang ketua yayasan pondok pesantren sebagai terduga pelaku. Kasus ini terungkap berkat keberanian para korban yang terinspirasi oleh film asal Malaysia berjudul Walid.

Film dengan latar belakang menyorot pengalaman traumatis selama berada di lingkungan pesantren, sehingga memicu keberanian para santri di Lombok Barat tersebut untuk melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.

Dalam keterangan resminya, Ketua Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kota Mataram, Joko Jumadi, mengatakan kasus pelecehan seksual ini memakan korban hingga 20 orang.

Terduga pelaku dalam kasus ini telah diidentifikasi sebagai AF (60), yang berasal dari Kabupaten Lombok Barat dan diketahui menjabat sebagai ketua yayasan pondok pesantren tersebut. Sebagian korban diketahui merupakan alumni dari pondok pesantren yang dipimpin terduga pelaku.

Terkait keberanian para korban, Joko menyoroti peran penting film Walid dalam membangkitkan keberanian para santri sebagai korban untuk mau melapor dan  mengungkap kejahatan seksual yang mereka alami.

"Sebagian korban ini adalah alumni dari pondok pesantren itu, yang terinspirasi dari film Bid'ah dari Malaysia yang kemudian kok di film itu hampir sama dengan pengalamannya waktu di pondok yang dilakukan oleh terduga pelaku ini. Dari film Walid  itulah para korban ini memberanikan diri untuk berbicara," pungkas Joko.

Sentimen: negatif (99.8%)