Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Samsung
Samsung Hadirkan Fitur Pengenalan Visual Berbasis Gemini Live ke Lini Galaxy S25 - Page 3
Liputan6.com
Jenis Media: Tekno
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,1100,20,0)/kly-media-production/medias/5125288/original/089317000_1738924785-WhatsApp_Image_2025-02-07_at_17.29.09__1_.jpeg?w=400&resize=400,225&ssl=1)
Untuk diketahui, Samsung Galaxy S25 Series hadirkan fitur-fitur canggih yang mudahkan penggunanya untuk mengatur perjalanan, cari tempat seru, sampai bikin itinerary otomatis.
Cukup kasih satu perintah lewat fitur Galaxy AI, semua langsung beres tanpa harus bolak-balik dari satu aplikasi ke aplikasi lain.
MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, Verry Octavianus menerangkan, Samsung Galaxy S25 Series adalah travel buddy yang sempurna.
“Buat mereka yang hobi traveling, Galaxy S25 Series benar-benar bisa menjadi travel buddy yang sempurna. Dengan Galaxy AI dan Gemini Live yang bisa memahami setiap kebutuhan dan keinginan, traveling akan jadi lebih mudah dan efisien,” kata Verry kepada wartawan di Da Nang, Vietnam, Rabu (26/2/2025) waktu setempat.
Bayangkan, kamu bisa menyusun itinerary hanya dengan satu perintah, menemukan tempat-tempat terbaik beserta trik mendapat foto bagus, tanpa harus scroll panjang, bahkan mendapatkan terjemahan otomatis saat butuh informasi di negara asing.
"Tanpa repot menghabiskan waktu cari-cari informasi, kamu bisa fokus menikmati perjalanan. Semua ini bisa dilakukan dengan mudah ditambah lagi kamu tahu bagaimana cara memberikan prompt yang tepat," ia menambahkan.
Verry menyebut, bagi pengguna yang mau mengatur Itinerary, tinggal ngomong ke AI, cukup kasih satu perintah suara, AI langsung bikin itinerary lengkap.
Sentimen: positif (61.5%)