Sentimen
Negatif (99%)
8 Apr 2025 : 15.14
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kasus: kecelakaan, Operasi Ketupat

Kakorlantas: Kapolri apresiasi personel di Operasi Ketupat 2025

8 Apr 2025 : 15.14 Views 3

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Ekonomi

Kakorlantas: Kapolri apresiasi personel di Operasi Ketupat 2025

Jakarta (ANTARA) - Kepala Korlantas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol. Agus Suryonugroho mengatakan bahwa Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memberikan apresiasi kepada seluruh personel Polri yang terlibat dalam Operasi Ketupat 2025.

“Bapak Kapolri menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh personel yang melaksanakan Operasi Ketupat,” katanya dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Selasa.

Selain personel kepolisian, kata dia, Kapolri Jenderal Pol. Sigit juga mengapresiasi pihak-pihak yang terlibat dari kementerian/lembaga serta para stakeholder yang terlibat dalam Operasi Ketupat 2025.

Irjen Pol. Agus mengatakan bahwa Kapolri memberikan pesan khusus bagi para personel dan petugas yang bertugas selama operasi ini.

“Beliau selalu menyampaikan agar melayani dengan ikhlas dalam rangka Operasi Ketupat,” katanya.

Diketahui, Korlantas Polri menggelar Operasi Ketupat 2025 dalam rangka pengamanan pelaksanaan mudik Lebaran sejak tanggal 26 Maret 2025 dan akan berakhir pada hari ini, 8 April 2025 pada pukul 00.00 WIB.

Operasi Ketupat tahun ini melibatkan seluruh pemangku kepentingan seperti TNI, Basarnas, BMKG, hingga Kementerian Perhubungan. Adapun jumlah personel yang diturunkan sebanyak 164.298 orang.

Terdapat empat klaster utama yang menjadi fokus pengamanan dalam operasi tersebut, yakni jalur tol, jalan nasional, pelabuhan penyeberangan, serta destinasi wisata dan tempat ibadah.

Irjen Pol. Agus mengatakan bahwa Operasi Ketupat 2025 merupakan operasi kemanusiaan sehingga sangat mementingkan aspek keselamatan pemudik.

Menurutnya, selama pelaksanaan Operasi Ketupat 2025, aspek keselamatan tersebut bisa terwujud dengan baik. Hal tersebut terlihat dari menurunnya angka kasus kecelakaan lalu lintas (lakalantas).

“Peristiwa kecelakaan yang menonjol selama operasi adalah nihil, tidak ada. Kuantitas jumlah kecelakaan menurun, termasuk juga fatalitas korban meninggal dunia yang menurun, baik yang ada di jalan arteri dan di jalan tol. Jadi, semuanya turun,” ucapnya.

Selain itu, sampai saat ini kondisi arus lalu lintas pada masa arus balik masih cukup terkendali.

“Jadi, sudah hampir 74 persen kendaraan yang dari luar Jakarta sudah masuk Jakarta. Kami masih menunggu selesainya operasi nanti,” katanya.

Pewarta: Nadia Putri Rahmani
Editor: Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2025

Sentimen: negatif (99.2%)