Sentimen
Negatif (78%)
28 Mar 2025 : 13.33
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung

Kasus: Kemacetan

Mudik Bawa Balita, Ibu Ini Pilih Naik Whoosh: Kalau Lama Takut Ngambek

28 Mar 2025 : 13.33 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Mudik Bawa Balita, Ibu Ini Pilih Naik Whoosh: Kalau Lama Takut Ngambek

Jakarta -

Pemudik bernama Syifa memilih mudik menggunakan kereta cepat Whoosh menuju Bandung, Jawa Barat. Alasannya, ia tak mau kedua anaknya yang masih balita ngambek jika memakan waktu terlalu lama di perjalanan.

Syifa mengaku harus rela mudik tidak bersama dengan sang suami karena waktu mulai libur yang berbeda. Hal ini juga yang jadi alasan dirinya mudik menggunakan Whoosh.

"(Pakai Whoosh) lebih cepat. Apalagi bawa toddler (balita) gini, nggak sama suami pula pulangnya. Jadi biar anak nggak kelamaan di perjalanan, kan toddler bosenan, takutnya kalau kelamaan bisa ngambek di jalan," kata Syifa saat ditemui detikcom di Stasiun Kereta Cepat Whoosh Halim, Jakarta Timur, Jumat (28/3/2025).

Selain Syifa, pemudik lain yang juga memilih naik Whoosh karena membawa anak yakni Farhan. Anak perempuan Farhan baru berusia tiga bulan sehingga membuatnya lebih memilih mudik pakai kereta cepat.

"Biar cepat, karena bawa bayi. Supaya nyaman, cepat sampainya, jadi nggak rewel, kasian kalau lama," ucap Farhan.

Farhan mengaku biasanya, setiap tahun mudik menggunakan travel ke kampungnya yang berada di kawasan Ujung Berung, Kota Bandung. Namun, lantaran libur yang mepet dia merasa lebih baik mudik dengan kereta cepat agar terhindar dari kemacetan.

Berbagi Cerita Yuk!

detikcom mengundang para pembaca untuk berbagi cerita dan pengalaman selama menjalani mudik pada Lebaran Idulfitri 2025 ini.

Salam sehat, semoga mudiknya lancar sampai tujuan.

(taa/taa)

Hoegeng Awards 2025

Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Sentimen: negatif (78%)