Sentimen
Undefined (0%)
25 Mar 2025 : 20.14
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Dukuh, Sragen

Kasus: kebakaran

Jatuh ke Sumur, Warga Bonagung Sragen Meninggal Dunia

25 Mar 2025 : 20.14 Views 11

Espos.id Espos.id Jenis Media: Solopos

Jatuh ke Sumur, Warga Bonagung Sragen Meninggal Dunia

Esposin, SRAGEN--Seorang warga Dukuh Bonagung RT 024, Desa Bonagung, Kecamatan Tanon, Sragen, Parmin, 47,  meninggal dunia lantaran terjatuh ke sumur sedalam 15 meter, Selasa (25/3/2025). Korban diduga terpeleset saat memperbaiki sumur yang ada di dalam rumah anak menantunya.

Sukarelawan Tanon, Sragen, Khoirul Imam, kepada Espos, Selasa sore, menerangkan awalnya korban hendak memperbaiki sumur di dalam rumah. Dia menerangkan awalnya sumur itu ditutup tripleks dan akan diganti dengan tutup cor. Dia menerangkan kemudian korban hendak menguras sumur. Saat menuruni sumur itulah, kata dia, korban diduga terpeleset dan terjatuh ke dalam sumur.

"Kelihatannya kepala terbentur karena ada luka di bagian kepala. Korban tenggelam di sumur. Anak menantunya berusaha menolong tetapi baru masuk ke kedalaman 3 meteran kembali lagi ke atas karena ada gasnya," ujarnya.

Bayan Bonagung, Tanon, Sragen, Poniyati, juga membenarkan kejadian warga jatuh ke sumur tersebut. Dia menerangkan awalnya mau mengganti tutup sumur dari kayu menjadi cor beton. Namun, sebelumnya, jelas dia, korban hendak mengambil pompa air di dalam sumur. "Baru turun beberapa anak tangga, tiba-tiba korban terjatuh dan meninggal dunia," ujarnya.

Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Sragen Utami Dewi Masithoh menyampaikan kejadian laka sumur itu terjadi pada pukul 15.30 WIB. Dia menyebut korban diketahui bernama Parmin, 47, warga setempat, dalam kondisi meninggal dunia. Dia mengatakan korban mengalami luka sobek dua bagian di dahi.

"Kami mendapat informasi laka sumur pada pukul 15.44 WIB. Petugas PMI berkoordinasi dengan BPBD [Badan Penanggulangan Bencana Daerah] dan PSC 119 Sukowati. Dengan membawa peralatan vertical rescue  beserta ambulans, tim meluncur ke lokasi. Tim bergabung dengan Tim SAR  yang sudah di lokasi untuk melakukan operasi SAR," kata Imas, sapaannya.

Tim yang bergabung dalam operasi SAR itu meliputi PMI Sragen, BPBD Sragen, Pemadam Kebakaran Sragen, PSC 119 Puskesmas Tanon Ii, Perangkat Desa Bonagung, Polri, TNI. SAR Himalawu, SAR MTA, SAR PSHT Karangmalang, Tagana, Tanon Reaksi Cepat (TRC), Relawan Gemolong, Relawan RAPI, Redkar, Bagana, dan warga setempat.

Sentimen: neutral (0%)