Sentimen
IHSG Hari Ini Terjun Bebas Tertekan Sektor Properti
Beritasatu.com
Jenis Media: Ekonomi

Jakarta, Beritasatu.com - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan bursa hari ini terjun bebas hingga lebih dari 1%, Senin (3/2/2025).
Berdasarkan data bursa yang diolah Beritasatu.com, IHSG dibuka turun 79,277 poin atau 1,12% menjadi 7.029,919. Sebanyak 123 saham menguat, 276 saham melemah, dan 197 saham bergerak datar.
Volume awal perdagangan mencapai 1,6 miliar lembar saham hingga catat transaksi Rp 1 triliun dan frekuensi 108.155 kali.
Mayoritas saham sektoral melemah ketika IHSG hari ini turun. Sektor properti catat penurunan tertinggi mencapai 2,42%, diikuti sektor kesehatan melemah 1,20%, dan bahan baku turun 1,03%.
Hanya sektor konsumsi nonprimer yang menguat tipis 0,27 poin atau 0,04% mencapai level 717.
Saham unggulan LQ45 juga turun 1,30%, Jakarta Islamic Index (JII) melemah 1,51%, dan Investor33 anjlok 1,23%.
Namun, saat IHSG hari ini turun, tiga saham catat kenaikan dan masuk top gainers, yakni PT PT Hotel Sahid Jaya Internasional Tbk (SHID) menguat 25%, PT Solusi Energi Ditigal Tbk (WIFI) bertambah 20%, dan PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) bertambah 19%.
Sentimen: positif (88.3%)