Sentimen
Jika Optimalisasi CASN Tidak Diambil, Ini Sanksi yang Menanti
Fajar.co.id
Jenis Media: Nasional

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Badan Kepegawaian Negara (BKN) menegaskan optimalisasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) wajib diambil. Jika tidak maka mendapat sanksi.
Sanksinya tak main-main, Nomor Induk Kependudukan (NIK) bisa diblokir oleh BKN. Artinya, orang yang tidak mengambil optimalisasi bisa dimasukkan dafyar hitam oleh BKN.
Itu disampaikan akun resmi TikTok @bkngoid. Menanggapi pertanyaan warganet di unggahannya.
Hal tersebut, berlaku untuk semua jenis ASN. Baik Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
“Konsekuensinya NIK diblokir selama dua tahun anggaran pengadaan CASN jika mengundurkan diri saat lulus tahap akhir seleksi dan atau sudah terbit NIK CPNS atau PPPK,” tulis akun BKN, dikutip Rabu (15/1/2025).
Pernyataan itu, diklaim sesuai aturan yang ada. Yakni Peraturan Menteri Pendayagunaan Apratur Negara dan Reformasi Birokrasi (Permenpan RB).
“Sesuai Permenpan Nomor 6 Tahun 2024,” lanjut akun BKN.
(Arya/Fajar)
Sentimen: positif (72.7%)