Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Riyadh
Juara FIFAe World Cup 2024, Rizky Faidan: Ini Perasan Terbaik Saya Sepanjang Karier
Fajar.co.id
Jenis Media: Nasional

FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Salah satu sosok kunci Indonesia berhasil keluar sebagai Juara FIFAe World Cup 2024, Rizky Faidan mengungkap perasaannya.
Sebelumnya, Sejarah kembali tercipta untuk Indonesia di ajang FIFAe World Cup 2024.
Timnas eFootball Indonesia sukses mencatat sejarah baru dengan menjuarai FIFAe World Cup 2024 kategori konsol.
Keberhasil ini didapatkan setelah memetik kemenangan di partai final menghadapi Brazil.
Pertandingan yang berlangsung di Riyadh, Arab Saudi Kamis (12/12/2024) Indonesia menang dramatis 2-1.
Dalam laga yang menggunakan format best of three (Bo3), Indonesia berhasil memenangkan dua pertandingan langsung dengan skor identik 2-1.
Setelah berhasil membawa Indonesia ke tangga juara dunia, Rizky Faidan mengaku ini adalah perasaan terbaik sepanjang kariernya.
“Ya tentu saya sangat senang tentunya. Ini perasaan terbaiknya saya sepanjang karier,” kata Rizky Faidan saat di interview di akun TikTok @FIFAe.
Ia mengaku dulunya mencapai juara dunia cuma ada dipikiran. Dan kini hal tersebut bisa diraihnya.
“Dulu saya hanya berpikir untuk ini (Juara Piala Dunia), tapi sekarang ini luar biasa,” sebutnya.
Tak lupa, Rizky Faidan mengucapkan terima kasih untuk para suporter Indonesia atas dukungan luar biasa yang diberikan.
“Saya hanya mengucapkan terima kasih untuk semua fans Indonesia karena kalian adalah suporter yang luar biasa,” tutupnya.
(Erfyansyah/fajar)
Sentimen: positif (98.1%)