Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: THE BOYZ
Hewan: Ayam, Kambing
Kab/Kota: Bogor
Di sela konser Jakarta, Hyunjae THE BOYZ ungkap ingin ke Bogor lagi
Antaranews.com
Jenis Media: Hiburan

Jakarta (ANTARA) - Penyanyi idola Lee Jae-hyun atau dikenal sebagai Hyunjae dari grup K-pop THE BOYZ mengatakan ingin kembali mengunjungi Bogor bila ada kesempatan.
Hal ini dia ungkapkan sela tur konser kedua bertema "ZENERATION" di Beach City International Stadium, Jakarta, Sabtu.
Pria kelahiran September 1997 itu berharap dapat menginjakkan kaki di Kota Hujan bersama rekan-rekannya di THE BOYZ dan ini lalu diamini mereka.
"Kalau ada kesempatan aku ingin pergi ke Bogor lagi ya, bersama anggota kami tentunya," kata dia.
Hyunjae diketahui pernah mengunjungi Bogor sekitar tahun 2020 melalui acara "Battle Trip" yang tayang di stasiun televisi KBS.
Kala itu dia bersama rekannya, Ju Haknyeon melakukan sejumlah kegiatan seperti pergi ke beberapa tempat wisata populer seperti Kebun Raya Bogor, Taman Safari, mencoba paralayang hingga mencicipi hidangan satai ayam dan kambing.
Sebelumnya, Hyunjae sempat mengutarakan kerinduannya pada penggemar yang disapa THE B di Indonesia. Dia lalu mengatakan, baginya Indonesia termasuk negara yang istimewa.
"Bagiku Indonesia negara yang istimewa. Selalu memberikanku pengalaman baru dan kenangan yang luar biasa," ujar dia.
Sebelumnya, Hyunjae sudah beberapa kali bertandang ke Indonesia khususnya Jakarta yakni saat menggelar acara jumpa penggemar sekaligus konser pada tahun 2019 bersama THE BOYZ dan konser dunia perdana bertajuk “The B-Zone" pada tahun lalu.
"Karena ini tempat yang spesial, kami akan kembali lagi ke sini lebih sering. Aku cinta kalian," demikian kata dia.
Dalam tur konser kedua, Hyunjae dan ke-10 rekannya yakni pemimpin Sang-yeon, Jacob, Kevin, Q, Ju-yeon, Young-hoon, New, Sun-woo, Ju Haknyeon dan Eric memulai konser dengan membawakan "Ego" diikuti "REVEAL", "Awake", "ROAR", "I'm Your Boy" dan "Text Me Back".
Dia dan tim lalu memperkenalkan diri dan mengungkapkan rasa rindu mereka terutama personel termuda alias maknae Eric yang sebelumnya absen pada konser pertama karena mengalami masalah kesehatan.
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © ANTARA 2023
Sentimen: positif (93.8%)