Sentimen
Netral (98%)
13 Des 2022 : 12.17
Informasi Tambahan

Hewan: Kambing

Kab/Kota: Bangka

Cegah candu lem kambing, Kapolsek Banda Sakti beri imbauan kepada toko bangunan

13 Des 2022 : 12.17 Views 11

Elshinta.com Elshinta.com Jenis Media: Nasional

Cegah candu lem kambing, Kapolsek Banda Sakti beri imbauan kepada toko bangunan

Sumber foto: Hamdani/elshinta.com.

Elshinta.com - Cegah remaja candu lem cap Kambing, Kapolsek Banda Sakti, Iptu Faisal bersama personel memberikan imbauan kepada sejumlah toko bangunan di Kota Lhokseumawe.

"Imbauan yang kita sampaikan ke pemilik toko bangunan yaitu tidak menjual lem cap Kambing sembarangan, apalagi kepada remaja," ujar Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto melalui Kapolsek Banda Sakti, Iptu Faisal.

Lanjutnya, kegiatan itu dilakukan karena Polsek Banda Sakti pernah mengamankan remaja yang sedang menghisap lem cap kambing beberapa waktu lalu. "Tindakan remaja ini sudah sangat meresahkan," pungkas Iptu Faisal seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Hamdani, Selasa (13/12).

Kata pria yang akrab disapa Abu Bangka ini, tindakan kriminal yang terjadi di wilayah hukum Polsek Banda Sakti yang dilakukan oleh remaja kebanyakan terjadi karena pengaruh lem cap Kambing.

"Seperti yang pernah viral kami tangani remaja geng motor. Untuk mengontrol perilaku remaja adalah tanggungjawab kita bersama. Karena itu, kami mengimbau para pemilik toko bangunan untuk tidak menjual lem sembarangan," jelasnya.

Sentimen: netral (98.1%)