Sentimen
Positif (33%)
2 Okt 2024 : 17.42
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Sorong

Tokoh Terkait
Agus Subiyanto

Agus Subiyanto

Panglima TNI Resmikan 5 Batalyon Penyangga Daerah Rawan di Papua

2 Okt 2024 : 17.42 Views 5

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Nasional

Jakarta, Beritasatu.com - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meresmikan lima batalyon penyangga daerah rawan (PDR) yang akan bertugas di wilayah rawan Papua. Selain bertugas mengamankan wilayah rawan konflik, PDR ini nantinya juga bertujuan untuk membantu program pemerintah termasuk mempercepat program pembangunan daerah.

“Kita sudah meresmikan lima batalyon penyangga daerah rawan yang nanti akan ditempatkan ke wilayah Papua. Tujuannya adalah untuk membantu program pemerintah di wilayah terutama percepatan pembangunan wilayah dan menyejahterakan masyarakat di Papua,” ujar Agus Subiyanto di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Rabu (3/9/2024).

Kelima batalyon tersebut adalah Yonif 801/Ksatria Yuddha Kentsuwri (Kabupaten Kerom), Yonif 802/Wimane Mambe Jaya (Kabupaten Sarmi), Yonif 803/Nduka Adyatma Yuddha (Kabupaten Boven Digoel), Yonif 804/Dharma Bhakti Asasta Yudha (Kabupaten Merauke) dan Yonif 805/Ksatria Satya Waninggap (Kabupaten Sorong).

Sentimen: positif (33.3%)