Sentimen
Positif (61%)
6 Agu 2024 : 08.49
Tokoh Terkait

Ketua Komisi V DPR: Taksi Terbang di IKN Harus Utamakan Aspek Keamanan

6 Agu 2024 : 08.49 Views 18

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi

Jakarta, Beritasatu.com - Ketua Komisi V DPR Lasarus mendukung rencana pemerintah mengimplementasikan taksi terbang (sky taxi) sebagai salah satu moda transportasi utama di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim). Namun, dia meminta pemerintah mengutamakan aspek keamanan.

"Soal taksi terbang ini, saya tidak ingin melihat ini parsial. Saya ingin melihat ini secara menyeluruh. Kami berpesan, tolong diperhatikan keamanannya. Keamanan dan kenyamanan itu hak rakyat," kata Lasarus kepada Beritasatu.com pada program “Investor Daily Talk” di IDTV, Senin (5/8/2024).

Lasarus mengatakan, Komisi V DPR menyerahkan konsep dan rencana pembangunan IKN kepada otorita yang bertanggung jawab. Namun, Komisi V DPR sebagai pengawas menekankan pada aspek keselamatan dan keberlanjutan. Apalagi, ini adalah proyek taksi terbang pertama di Indonesia.

"Pilihan apakah pakai drone atau pakai kereta otonom, silakan pemerintah. Namun, jika itu menyangkut keamanan, kenyamanan, keselamatan, kontinuitas, membebani APBN atau tidak, itu sudah bagian rakyat. Maka kalau sudah menyangkut rakyat, tolong dipikirkan baik-baik," tambah Lasarus.

Deputi Transformasi Hijau dan Digital Otorita IKN Mohamed Ali Berawi belum lama memperkenalkan konsep taksi terbang. Kendaraan dengan kapasitas 2-4 orang ini masih dalam tahap pengembangan teknologi, infrastruktur, dan SDM, sebelum digunakan secara massal.

Sentimen: positif (61.5%)