Sentimen
Negatif (96%)
6 Agu 2024 : 10.49
Informasi Tambahan

Kab/Kota: London

Tokoh Terkait

Protes Antimuslim dan Antiimigran Merebak di Inggris, PM Gelar Rapat Darurat

6 Agu 2024 : 10.49 Views 23

Beritasatu.com Beritasatu.com Jenis Media: Ekonomi

London, Beritasatu.com - Perdana Menteri (PM) Inggris Keir Starmer pada Senin (5/8/2024) memimpin rapat darurat Cobra bersama para pejabat senior kepolisian di tengah meluasnya kerusuhan sayap kanan yang meletus di sejumlah wilayah, baik kota kecil dan besar di Inggris.

Cobra merupakan singkatan dari Cabinet Office Briefing Room A (ruang A untuk pertemuan kabinet). Pertemuan Cobra untuk mempertemukan semua pembuat keputusan dan penasihat utama di satu tempat.

Dilansir Antara, pertemuan Cobra dihadiri perdana menteri yang mengumpulkan tokoh-tokoh senior kabinet untuk membahas tanggapan pemerintah dan polisi terhadap kerusuhan.

Inggris diguncang unjuk rasa dan kerusuhan, setelah tiga anak tewas dan 10 orang lainnya terluka dalam insiden penikaman massal di Southport, Merseyside, pada Senin (29/7/2024). Penikaman itu terjadi di sebuah acara bertema Taylor Swift di sebuah sekolah tari di Southport. Tiga anak perempuan, yakni Bebe King (6 tahun), Elsie Dot Stancombe (7 tahun), dan Alice Dasilva Agular (9 tahun).

Insiden penikaman di Southport memicu kemarahan warga, yang kemudian dimanfaatkan kelompok sayap kanan ekstrem untuk menyebarkan informasi palsu. Kelompok-kelompok sayap kanan menyebarkan informasi bahwa pelaku penikaman merupakan seorang imigran. Mereka dengan sengaja menyebarkan informasi palsu ini untuk memobilisasi aksi protes antimuslim dan antiimigran di Inggris.

Polisi telah meredam kekerasan di Rotheram, Middlesbrough, Bolton, dan beberapa lokasi lainnya di seluruh negeri pada Senin. Selama akhir pekan, lebih 150 orang ditangkap.

Saat pidato di depan umum pada Minggu, Starmer mengutuk premanisme sayap kanan dan bersumpah para perusuh akan menyesali tindakannya. Dia bersumpah mereka yang terlibat akan menghadapi kekuatan hukum sepenuhnya.

Anggota parlemen Partai Buruh Diane Abbott mengatakan kerusuhan antiimigran nasional ini terjadi dalam skala yang belum pernah terjadi sebelumnya. "Mengancam nyawa, harta benda, dan kepolisian. Kita perlu mengadakan kembali pertemuan parlemen," kata dia.

Sentimen: negatif (96.6%)